Pesawat Boeing 737 TNI AU Tergelincir di Bandara Mozes Kilangin Timika

Senin, 17 April 2023 - 19:28 WIB
loading...
Pesawat Boeing 737 TNI...
Kondisi pesawat Boeing 737 seri 200 TNI AU usai tergelincir di Landasan Pacu Bandara Mozes Kilangin, Timika, Papua Tengah. Foto/iNews TV/Nathan Making
A A A
TIMIKA - Pesawat Boeing 737 seri 200 TNI AU yang baru saja mendarat tergelincir di Landasan Pacu Bandara Mozes Kilangin, Timika, Papua Tengah, Senin malam (17/4/2023).

Awalnya pesawat tersebut mendarat sekitar pukul 19.00 WIT usai melakukan penerbangan dari Jakarta menuju Ambon, dan lanjut ke Timika.


Pesawat Boeing 737 itu berasal dari Skadron Udara 5 Wing Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin.

TNI AU saat dikonfirmasi membenarkan adanya pesawat TNI AU yang tergelinciri di Bandara Mozes Kilangin.

"Ya benar mas Pesawat dari Skadron Udara 5 Wing Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin tergelincir di Bandara Mozes Kilangin," kata Kapuspen Laksamana Muda TNI Julius Widjojono, Senin (17/4/2023) malam.


Kapuspen menjelaskan bahwa hingga saat ini pihak terkait masih melakukan pendalaman atas insiden tersebut.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3344 seconds (0.1#10.140)