Geger, Jasad Bayi Tanpa Tangan Dibawa dan Digigit Anjing

Kamis, 16 Juli 2020 - 13:47 WIB
loading...
Geger, Jasad Bayi Tanpa...
Warga di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, digemparkan dengan penemuan sesosok mayat bayi yang digigit sambil dibawa seekor anjing dengan kondisi kedua tangannya sudah tidak ada pada Selasa (14/7/2020). (Foto/Inews TV/Asep J)
A A A
TASIKMALAYA - Warga di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat , digemparkan dengan penemuan sesosok mayat bayi yang digigit sambil dibawa seekor anjing dengan kondisi kedua tangannya sudah tidak ada pada Selasa (14/7/2020).

Diduga tangan bayi telah disantap anjing liar itu. Jajaran Satreskrim Polres Tasikmalaya pun akhirnya berhasil mengamankan seorang perempuan yang diduga membunuh bayinya sendiri.

Diduga pelau adalah Nuroniah (20) warga Kampung Pasangrahan, Desa Cibungur, Kecamatan Parungponteng, Kabupaten Tasikmalaya. (BACA JUGA: Akibat Corona 540.000 Warga Jabar Jatuh miskin, Ridwan Kamil: Saya Tidak Kaget)

Bayi dibunuh dengan cara dibiarkan di lantai setelah melahirkan sendiri di toilet tempatnya bekerja, kemudian keesokan harinya dikuburkan.

Pelaku mengaku malu karena hamil dan melahirkan diluar nikah setelah menjalani hubungan gelap dengan seorang pria. Akibat perbuatannya kini tersangka harus mendekam di sel tahanan Polres Tasikmalaya.

Anggota identifikasi Polres Tasikmalaya datang ke lokasi kejadian dan kemudian melakukan penggalian makam bayi tersebut. Sementara jasad bayi dibawa ke kamar mayat Rumah Sakit Umum Daerah Dokter Soeekardjo Kota Tasikmalaya untuk dilakukan visum.

Terungkapnya kasus ini setelah polisi melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi di lokasi kejadian dan melakukan olah TKP. Hasil TKP mengarah kepada pelaku.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, pelaku melahirkan bayinya pada Senin (13/7/2020) sekitar pukul 01.00 dini hari di wc tempat kerjanya.

Pelaku bekerja di salah satu perusahaan pemodalan nasional mandiri yang berkantor di Kecamatan Salopa, Kabupaten Tasikmalaya dan sehari- hari pelaku tinggal di kantornya.

Diduga karena pelaku menguburkan mayat bayinya tidak dalam hingga akhirnya mayat bayi tercium oleh anjing yang kemudian menggalinya dan memakannya dan dibawa oleh anjing lalu ditemukan oleh warga.

Kapolres Tasikmalaya AKBP Hendria Lesmana berdasarkan hasil penyelidikan akhirnya berhasil mengamankan tersangka yang merupakan ibu kandung bayi malang itu.

“Motif tersangka karena merasa malu sudah hamil diluar nikah dan melahirkan bayi hasil hubungan gelap dengan pacarnya,”kata Hendria, Kamis (16/7/2020). (BACA JUGA: ABG Ini Jualan Narkoba Dicokok Polres Majalengka)

Pihaknya hingga saat ini masih terus melakukan pemeriksaan dan penyelidikan terhadap kasus ini, termasuk pacar pelaku juga akan dipanggil untuk manjalani pemeriksaan.

Atas perbuatanya tersangka dijerat pasal 80 UU Nomor 35 tentang Perlindungan Anak dan diancam penjara maksimal 15 tahun penjara.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bunuh Bayi Hasil Hubungan...
Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Anggota Polda Jateng Brigadir Ade Kurniawan Dipecat
Anggota Intel Polda...
Anggota Intel Polda Jateng Brigadir Ade Kurniawan Tersangka Pembunuhan Bayinya Sendiri
Kasus Brigadir AK Diduga...
Kasus Brigadir AK Diduga Bunuh Bayinya Naik Status Penyidikan
Gempar, Janin Bayi Ditemukan...
Gempar, Janin Bayi Ditemukan di Septic Tank RS Koja Jakut
Bunuh Bayi 6 Bulan,...
Bunuh Bayi 6 Bulan, Ibu di Lampung Timur Depresi Suami Ingin Nikah Lagi
Kronologi Pasutri Asal...
Kronologi Pasutri Asal Sidoarjo Kendalikan Jaringan Jual Beli Bayi
Polres Batu Tangkap...
Polres Batu Tangkap 6 Pelaku Jual-Beli Bayi, Transaksi Berawal dari Medsos
Ibu Muda di Balikpapan...
Ibu Muda di Balikpapan Tega Masukkan Bayi Dalam Panci hingga tewas
Bandung Barat Heboh,...
Bandung Barat Heboh, Bayi Hidup Ditemukan Dalam Tas Ransel di Pinggir Jalan
Rekomendasi
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
50 Ucapan Selamat Jumat...
50 Ucapan Selamat Jumat Agung 2025, Menyentuh, Religius, dan Penuh Harapan
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
Berita Terkini
Senin, KSOP Batasi Aktivitas...
Senin, KSOP Batasi Aktivitas Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Tanjung Priok
1 jam yang lalu
Imbas Macet Parah di...
Imbas Macet Parah di Tanjung Priok, Pelindo Berikan Kompensasi pada Sopir dan Pemilik Kargo
2 jam yang lalu
Karya Seni Kelas Dunia...
Karya Seni Kelas Dunia Hadir di Central Park Jakbar
3 jam yang lalu
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
3 jam yang lalu
Polisi dan TNI Gerebek...
Polisi dan TNI Gerebek Judi Sabung Ayam di Gowa yang Diduga Dibekingi Oknum Tentara
3 jam yang lalu
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
3 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Jet Tempur...
Penampakan Jet Tempur 3 Mesin Tanpa Ekor Milik China Bikin Heboh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved