Tuan Guru dan Masyarakat Gelar Zikir dan Doa Bersama di Medan
Jum'at, 30 Desember 2022 - 21:55 WIB
Tak hanya itu, mereka juga menyelipkan doa agar Indonesia diberikan pemimpin terbaik. Menurut dia, kriteria pemimpin yang diidam-idamkan masyarakat diantaranya nasionalis, religius, mencintai masyarakat, menjunjung tinggi moderasi beragama, serta tegas anti korupsi.
"Alhamdulillah harapan kita sangat sederhana agar bangsa Indonesia ini lebih baik daripada tahun-tahun sebelumnya, serta mendapatkan pemimpin terbaik," tegas Arifin.
Sementara itu, Yustia (49), warga Kelurahan Amplas mengapresiasi zikir dan doa bersama untuk negeri yang digelar TGDG Sumut. Menurut Yustia, kegiatan ini merupakan ikhtiar mengetuk pintu langit, memohon agar Bangsa Indonesia dapat lebih maju, makmur, dan sejahtera.
"Sangat bermanfaat sekali, kegiatan ini mempererat silaturahmi dalam dekapan ukhwah islamiyah dan Wathaniyah. Kami berharap Indonesia bisa lebih maju lagi dan masyarakatnya sejahtera," ujarnya.
"Alhamdulillah harapan kita sangat sederhana agar bangsa Indonesia ini lebih baik daripada tahun-tahun sebelumnya, serta mendapatkan pemimpin terbaik," tegas Arifin.
Sementara itu, Yustia (49), warga Kelurahan Amplas mengapresiasi zikir dan doa bersama untuk negeri yang digelar TGDG Sumut. Menurut Yustia, kegiatan ini merupakan ikhtiar mengetuk pintu langit, memohon agar Bangsa Indonesia dapat lebih maju, makmur, dan sejahtera.
"Sangat bermanfaat sekali, kegiatan ini mempererat silaturahmi dalam dekapan ukhwah islamiyah dan Wathaniyah. Kami berharap Indonesia bisa lebih maju lagi dan masyarakatnya sejahtera," ujarnya.
(shf)
tulis komentar anda