Sopir Ekpedisi Diringkus Polisi, Diduga Cabuli Anak di Bawah Umur

Minggu, 18 Desember 2022 - 08:54 WIB
Sopir ekpedisi diringkus polisi, diduga cabuli anak di bawah umur.Foto/ilustrasi
PALEMBANG - Sopir ekspedisi, Kardinal (53) asal Pekanbaru, Riau ditangkap polisi diduga berbuat cabul terhadap anak di bawah umur, warga RT 01 RW 02, Desa kaliberau, Kecamatan Bayung Lencir, Sumsel, Minggu (18/12/2022).

Kapolres Muba AKBP Siswandi melalui Kapolsek Bayung lencir Iptu Deby Apriyanto membenarkan kejadian tersebut dan tersangka sudah berhasil ditangkap.

Dari hasil pemeriksaan tersangka juga mengakui bahwa pada sekira bulan Oktober sampai dengan Desember 2022 sudah 6 kali melakukan perbuatan cabul terhadap korban sebut saa Bunga (11).

“Tersangka ini adalah sopir ekspedisi lintas Sumatera yang sering mampir makan dan istirahat dirumah makan disamping rumah atau bedeng tempat korban tinggal,” katanya.

Baca juga: Mahasiswa di Lubuklinggau Tewas Gantung Diri dalam Kamar

Asi bejat tersangka ini akhirnya terbongkar pada Kamis (15/12/2022) sekitar pukul 21.00 WIB. Perbuatan cabul bermula saat korban buang air kecil di WC belakang rumah (bedeng). Ibu korban menyusul namun tidak menemukan korban.

Karena khawatir ibu korban terus mencari dan kemudian melihat kamar bedeng lampunya mati. Lalu ibu korban membuka pintu kamar dan melihat tersangka sedang tiduran bersama korban sambil mencium bibir korban. Tangan kanan tersangka memainkan alat kelamin di dalam celana dalam korban.

Perbuatan tersangka dilaporkan ke Polsek Bayung Lencir. “Perbuatan tersangka ini bermula sering melihat korban, sehingga tertarik, hingga akhirnya berhasil membujuk korban untuk melakukan perbuatan cabul tersebut,” katanya.

Kini tersangka sudah diamankan di Polsek Bayung Lencir guna mempertanggungjawabkan perbuatannya
(msd)
tulis komentar anda
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content