Rumah Warga Sukabumi Ambruk Akibat Guncangan Gempa Bumi M5,6 di Cianjur
Senin, 21 November 2022 - 14:30 WIB
SUKABUMI - Rumah semipermanen warga Sukabumi ambruk akibat diguncang gempa bumi M 5,6 yang berpusat di Cianjur. Rumah warga yang ambruk tersebut terletak di Kampung Caringin Pasir RT 009/003, Desa Caringin Kulon, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi .
Salah satu saksi Rizwan Riyadi (28) warga setempat mengatakan bahwa dirinya yang sedang tertidur dikejutkan dengan suara gemuruh rumah ambruk yang berada di sebelah tempat tinggalnya.
"Saya sedang tertidur, terbangun oleh suara ambruk rumah milik tetangga saya, Asep Hendriana (45) yang hancur rata dengan tanah," ujar Rizwan kepada MNC Portal Indonesia.
Dikatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Pada saat kejadian pemilik rumah tidak berada di kediamannya, sedang dirawat di rumah sakit bersama anak dan istrinya.
"Yang berada di rumah hanya 1 anaknya, namun berhasil selamat keluar rumah ketika gempa terjadi. Saat ini seluruh warga sedang bergotong royong membersihkan puing-puing milik rumah pak Asep," ujar Rizwan.
Baca: Gempa M5,6 Guncang Cianjur, Gedung Hancur Timpa Mobil.
Sementara itu Kapolsek Caringin Polres Sukabumi, Ipda Sugiarto mengatakan bahwa wilayah Kecamatan Caringin banyak yang terdampak dari gempa yang berpusat di Cianjur tersebut. "Saat ini kami masih mendata jumlah kerusakan yang ada di wilayah kami," ujarnya.
Baca Juga: Ini Penampakan Gedung-gedung Roboh di Cianjur Akibat Gempa Dahsyat.
Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan bahwa gempa yang terjadi berkekuatan 5,6 magnitudo yang berpusat di 10 kilometer barat daya Kabupaten Cianjur dengan kedalaman 10 kilometer.
Salah satu saksi Rizwan Riyadi (28) warga setempat mengatakan bahwa dirinya yang sedang tertidur dikejutkan dengan suara gemuruh rumah ambruk yang berada di sebelah tempat tinggalnya.
"Saya sedang tertidur, terbangun oleh suara ambruk rumah milik tetangga saya, Asep Hendriana (45) yang hancur rata dengan tanah," ujar Rizwan kepada MNC Portal Indonesia.
Dikatakan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Pada saat kejadian pemilik rumah tidak berada di kediamannya, sedang dirawat di rumah sakit bersama anak dan istrinya.
"Yang berada di rumah hanya 1 anaknya, namun berhasil selamat keluar rumah ketika gempa terjadi. Saat ini seluruh warga sedang bergotong royong membersihkan puing-puing milik rumah pak Asep," ujar Rizwan.
Baca: Gempa M5,6 Guncang Cianjur, Gedung Hancur Timpa Mobil.
Sementara itu Kapolsek Caringin Polres Sukabumi, Ipda Sugiarto mengatakan bahwa wilayah Kecamatan Caringin banyak yang terdampak dari gempa yang berpusat di Cianjur tersebut. "Saat ini kami masih mendata jumlah kerusakan yang ada di wilayah kami," ujarnya.
Baca Juga: Ini Penampakan Gedung-gedung Roboh di Cianjur Akibat Gempa Dahsyat.
Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan bahwa gempa yang terjadi berkekuatan 5,6 magnitudo yang berpusat di 10 kilometer barat daya Kabupaten Cianjur dengan kedalaman 10 kilometer.
(nag)
Lihat Juga :
tulis komentar anda