4 Anak Punk Ditangkap saat Antarkan 13 Bal Ganja dengan Vespa
Jum'at, 11 November 2022 - 21:07 WIB
PADANGSIDIMPUAN - Enam anak punk di Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara, ditangkap polisi. Mereka ditangkap karena menjadi pengedar kakap ganja kering ke Pulau Jawa.
Dari tangan keenam tersangka, petugas berhasil mengamankan 13 bal ganja kering siap kirim ke Pulau Jawa.
Kasat Narkoba Polres Padangsidimpuan, AKP Samailun Pulungan mengatakan, awalnya petugas mengamankan empat anak punk yang tengah beristirahat di Jalan Lintas Sumatera, Kelurahan Batunadua Julu.
"Keempat anak punk ini diamankan saat dalam perjalanan menuju Pulau Jawa dengan menggunakan motor vespa. Mereka membawa 13 bal ganja kering," katanya, Jumat (11/11/2022).
Ganja tersebut dibawa di dalam tas dan karung warna putih. Dari tangkapan ini, petugas melakukan pengembangan ke Desa Mompang, tempat singgah keempat anak punk tersebut dan kembali menangkap dua anak punk.
"Kedua anak punk itu merupakan pemodal bisnis ganja tersebut. Mereka membeli ganja dari Aceh, untuk diedarkan di Padangsidimpuan, dan diantar dengan motor vespa ke Pulau Jawa," sambungnya.
Hingga kini, polisi masih melakukan pengembangan terhadap keenam anak punk yang tertangkap tersebut.
Dari tangan keenam tersangka, petugas berhasil mengamankan 13 bal ganja kering siap kirim ke Pulau Jawa.
Kasat Narkoba Polres Padangsidimpuan, AKP Samailun Pulungan mengatakan, awalnya petugas mengamankan empat anak punk yang tengah beristirahat di Jalan Lintas Sumatera, Kelurahan Batunadua Julu.
"Keempat anak punk ini diamankan saat dalam perjalanan menuju Pulau Jawa dengan menggunakan motor vespa. Mereka membawa 13 bal ganja kering," katanya, Jumat (11/11/2022).
Ganja tersebut dibawa di dalam tas dan karung warna putih. Dari tangkapan ini, petugas melakukan pengembangan ke Desa Mompang, tempat singgah keempat anak punk tersebut dan kembali menangkap dua anak punk.
"Kedua anak punk itu merupakan pemodal bisnis ganja tersebut. Mereka membeli ganja dari Aceh, untuk diedarkan di Padangsidimpuan, dan diantar dengan motor vespa ke Pulau Jawa," sambungnya.
Hingga kini, polisi masih melakukan pengembangan terhadap keenam anak punk yang tertangkap tersebut.
(san)
tulis komentar anda