Dewan Sarankan Dana Kelurahan Digunakan untuk Penanganan COVID-19

Rabu, 01 Juli 2020 - 16:35 WIB
Sementara itu Anggota Komisi A lainnya Abdul Azis Namu yang dihubungi menjelaskan bahwa, persoalan SDM juga merupakan faktor penentu serapan anggaran dapat berjalan optimal.

Serapan anggaran pada tahun sebelumnya yang sangat buruk ditengarai akibat buruknya sistem adminisrasi di kelurahan.



"Mereka tidak berani pakai, kan harusnya ada tenaga ASN-kan di situ, yang bisa jadi bendaharanya, apanya segala macam, itu semua yang jadi kendala," ujar legislator PPP ini

Hal ini yang menurut Azis, membutuhkan pembenahan langsung dari pemerintah kota sendiri. Dia optimis dengan penataan yang baik di tingkat kelurahan mampu membuat serapan juga berjalan lebih baik.

"Jadi sisa tenaga ini di kelurahan, karena memang alasannya kurang tenaga kemarin di kelurahan kan," pungkasnya.

Serapan anggaran pada tahuh lalu di tingkat kelurahan diketahui hanya mampu terserap sebesar 30% atau Rp16 milliar dari Rp54 milliar, sehingga sekitar kurang lebih Rp30 milliar anggaran menjadi silpa, hal ini kemudian cukup banyak mendapat sorotan berbagai pihak dimana kelurahan dianggap buruk dalam menggunakan anggarannya.
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content