Kota Palangka Raya Siap Jadi Tuan Rumah UCI MTB Eliminator Worl Cup 2022

Senin, 15 Agustus 2022 - 22:29 WIB
UCI MTB Eliminator World Cup 2022 merupakan kejuaraan terbuka tingkat dunia yang digelar di 11 negara termasuk Indonesia.
PALANGKA RAYA - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 77 Kemerdekaan Republik Indonesia pada 2022 merupakan momentum istimewa bagi Provinsi Kalimantan Tengah. Pasalnya, dalam rangkaian Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia tersebut, Kalimantan Tengah telah ditunjuk oleh Pengurus Besar (PB) Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) sebagai tuan rumah penyelenggaraan event kejuaraan dunia balap sepeda gunung City Montain Bike Union Cycliste Internationale (UCI) MTB Eliminator Worl Cup 2022 seri ke 8.

Perhelatan event dunia tersebut akan digelar pada tanggal 28 Agustus 2022 di area Stadion Tuah Pahoe Kota Palangka Raya Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah.

UCI MTB Eliminator World Cup 2022 merupakan kejuaraan terbuka tingkat dunia yang digelar di 11 negara termasuk Indonesia. Di Kawasan Asia Tenggara, Indonesia merupakan satu-satunya negara yang menyelenggarakan kejuaraan ini, Kalimantan Tengah tepatnya Kota Palangka Raya telah dipercaya sebagai tempat penyelenggaraan ajang bergengsi ini.



Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran yang juga selaku Ketua ISSI Kalimantan Tengah memberikan apresiasi dan penghargaan kepada PB ISSI yang telah mempercayakan Kalimantan Tengah sebagai tuan rumah kejuaraan dunia UCI MTB Eliminator World Cup 2022 “Momentum luar biasa ini harus dipersiapkan dengan baik serta dimanfaatkan dengan optimal untuk menggerakkan semua sektor, karena wajah Indonesia ada di Kalimantan Tengah sebagai tuan rumah” ungkapnya beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut Sugianto menyebut ajang kejuraaan yang akan diikuti 32 negara ini merupakan momentum strategis dalam memperkenalkan Kalimantan Tengah di mata dunia. Lanjut Sugianto, dalam momentum tersebut akan dipromosikan produk-produk unggulan dari usaha kecil menengah, destinasi wisata, dan keragaman budaya yang berpijak pada kekayaan dan keraifan lokal Kalimantan Tengah.

“Kita akan persiapkan dengan baik produk-produk unggulan UMKM, paket wisata, hingga pagelaran kesenian dan budaya untuk memerkenalkan kekayaan dan keraifan lokal yang kita miliki, sehingga ini menjadi ajang promosi daerah yang sangat strategis, disamping menjadi daya ungkit perekonomian agar segera pulih akibat hantaman pandemi covid 19 dua tahun terakhir” ungkap Sugianto di Palangka Raya (10/8)

Dalam persiapannya, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah bersama Pemerintah Kota Palangka Raya dan panitia telah melakukan pembenahan-pembenahan dan penataan Kota Palangka Raya sehingga tampak meriah dan cantik, mulai dari gerbang kedatangan peserta yaitu bandara Tjilik Riwut Palangka Raya, hingga pembenahan fasilitas-fasilitas umum serta sentra industri hingga tempat wisata, sehingga Kalimantan Tengah benar-benar siap dan pantas menyelenggarakan event kejuaraan dunia. Masyarakat begitu antusias menyambut gelar UCI MTB ini, karena akan menjadi saksi bahwa Kalimantan Tengah dipercayakan menggelar event bertaraf internasional.

Sementara itu pembangunan sirkuit tempat dilkasanakan kejuaraan kesiapan mencapai 90 persen, dan akan kelar pada tanggal 20 Agustus 2022. Gubernur Kalimantan Tengah , Wakil Gubernur Kalimantan Tengah beserta Anggota Forkopimda Provinsi Kalimantan Tengah dan Ketua Panitia Penyelenggara H. Agustiar Sabran meninjau langsung kesiapan sirkuit, Rabu (10/8), sekaligus menjajal sirkuit yang akan dipergunakan tanggal 28 Agustus mendatang.

“Alhamdulilah, sebagaimana kita lihat Venue event UCI MTB Eliminator World Cup 2022 ini akan selesai sesuai target, menuju sepuluh hari penyelenggaraan UCI-MTB tidak ada lagi kegiatan yang bersifat membangun, tinggal melihat jika ada sedikit yang kurang, segera akan dilengkapi” ungkap Sugianto.

Di waktu yang sama H. Agustiar Sabran selaku ketua panitia penyelenggara menyebut, bahwa dukungan masyarakat Kalimantan Tengah adalah kunci suksesnya penyelenggaraan UCI MTB Eliminator World Cup 2022. “ Dukungan masyarakat Kalteng, ketertiban dan keamanan menjadi kunci suksesnya event UCI MTB eliminator World Cup 2022. Mari kita tunjukkan bahwa masyarakat Kalimantan Tengah memiliki budaya yang santun dan terbuka dengan siapa saja, sebagaimana fasafah Huma Betang” ungkapnya.

Untuk membuka gelaran event dunia ini, Gubernur mengndang Presiden RI Joko Widodo yang diharapkan membuka secara langsung event UCI MTB eliminator World Cup 2022. Selain itu diundang pula Pimpinan Lembaga Negara serta para Menteri terkait, dan para Duta Besar. Gubernur Sugianto menyebut , selain membuka dengan resmi kegiatan, diharapkan Presiden meresmikan pembangunan proyek strategis Pile Slab Bukit Rawi, panen padi di lokasi food estate,penyerahan sertipikat tanah untuk masyarakat, dan menghadiri temu akbar 5.000 UMKM di Kalimantan Tengah.

“Secara khusus kita mengundang Bapak Presiden untuk berkenan hadir membuka event UCI MTB Eliminator World Cup 2022, serta peresmian proyek strategis, panen padi di lokasi food estate, serta menghadiri temu akbar 5.000 UMKM di Kalimantan Tengah. Kita do’akan beliau bisa hadir, dan semua kegiatan berjalan dengan lancar atas dukungan semua pihak,” pungkasnya.
(srf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content