Bupati Gowa Paparkan Program Strategis di Acara Young Leaders Forum LAN RI

Jum'at, 29 Juli 2022 - 13:11 WIB
Begitupun di bidang keagamaan, ada beberapa program yang dicanangkan Pemkab Gowa, seperti Pencerahan Qalbu Jum'at Ibadah, Pembangunan Rumah Tahfidz, Satu Desa/Kelurahan Satu Hafidz dan Peningkatan Kualitas Imam dan Guru Agama.



“Kita fokus pada bidang keagamaan, selain kita ingin membabgun Sumber Daya Manusia yang baik dan unggul juga diharapkan SDM yang unggul ini berlandaskan iman dan taqwa,” ungkapnya.

Selain itu, Adnan juga menyebutkan program strategis Pemkab Gowa lainnya, yaitu infrastruktur meliputi pedestrian perkotaan, Ruang Terbuka Hijau Syekh Yusuf, Mall Pelayanan Publik dan Pos Pelayanan Publik, dan Pembangunan Bumi Cadika Perkemahan Cadika Limbung dan Stadion Kalegowa.

Kemudian program strategis Pemkab Gowa yaitu di bidang pertanian dan UMKM, yaitu pengembangan sapi perah, pembangunan industri susu dan pariwisata Chimory, penangkaran bibit kentang, rumah produktif dan klinik UMKM.

“Capaian pembanguann Kabupaten Gowa terus merangkak naik dari data BPS, pertumbuhan ekonomi Kabupaten Gowa berada di posisi kedua tertinggi di Sulawesi Selatan yaitu 7,26 persen. Kekuatan pertanian yang menjaga perekonomian kita bisa tumbuh positif,” tambahnya.
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content