1.300 Bibit Kelapa Ditanam di Gantarangkeke Guna Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

Minggu, 05 Juni 2022 - 13:45 WIB
Bupati Bantaeng Ilham Azikin usai melakukan penanaman bibit kelapa di Gantarangkeke, Minggu (5/6/2022). Foto/Eky Hendrawan
BANTAENG - Sebanyak 1.300 bibit pohon kelapa berkualitas ditanam di Kelurahan Gantarangkeke, Kecamatan Gantarangkeke, Kabupaten Bantaeng , Minggu (5/6/2022). Kegiatan ini sebagai rangkaian dari peringatan hari lingkungan hidup sedunia.

Aksi tanam bibit kelapa ini diinisiasi oleh Polres Bantaeng. Bibit ditanam dan dikembangkan di lahan seluas 5 hektar yang merupakan lahan hibah dari Kementerian Pertahanan untuk Polres Bantaeng.

"Lahan seluas 5 hektar ini kita kembangkan dengan ditanami bibit kelapa agar bisa meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar," kata Kapolres Bantaeng, AKBP Andi Kumara.





Dia mengatakan, bibit kelapa ini adalah bibit unggul yang dikembangkan dengan teknologi pertanian. Dia menyebut, setelah berkembang nanti, pohon kelapa ini akan menjadi salah satu produk unggulan di daerah.

"Ada beberapa produk kelapa yang kita pamerkan. Sekarang sudah menjadi produk yang bisa menghasilkan. Nanti ada Akom (Akademi Komunitas) yang akan membantu untuk mengelola produk dari kelapa ini," kata dia.

Sementara itu, Bupati Bantaeng , Ilham Azikin mengatakan, kegiatan penanaman pohon ini memiliki makna yang besar untuk masyarakat Bantaeng. Dia menyebut, aksi ini adalah bagian dari upaya untuk melihat masa depan Bantaeng yang lebih baik dari hari ini.

"Kita melakukan kegiatan ini, karena kita semua ingin melihat Bantaeng yang lebih baik dari hari ini," jelas dia.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content