Sambut HUT Bhayangkara ke-74, Polda Kepri Gelar Baksos

Jum'at, 19 Juni 2020 - 16:21 WIB
Sambut HUT Bhayangkara ke-74, Polda Kepri Gelar Baksos. Foto/SINDOnews/Dicky SR
BATAM - Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020, Polda Kepri menggelar Bakti Sosial (Baksos) dan kurve membersihkan sejumlah tempat ibadah di Kota Batam, Jumat (19/6/20) yang dimulai pukul 08.00 WIB.

Ada tiga lokasi yang dikunjungi yakni Masjid Baitul Syakur Sei Jodoh, Gereja Immanuel Nagoya dan Masjid Al-Falah Pelita, Kota Batam.

Kegiatan yang dipimpin Wadir Lantas Polda Kepri AKBP Erick S Marbun, juga melibatkan Kasubditregident Ditlantas Polda Kepri AKBP Syafrudin Sumedang Sakti, personel Dit Lantas Polda Kepri beserta para pengurus masjid dan gereja.

Pada kesempatan tersebut, Marbun menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara Polri dengan masyarakat dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 tahun 2020. (Baca juga: Wali Kota Banda Aceh Minta Waspada Tamu dari Zona Merah)

"Pada kegiatan ini kami juga memberikan imbauan Kamtibmas dalam pelaksanaan new normal serta melihat langsung kesiapannya di tempat-tempat ibadah, dengan harapan setiap jamaah atau jemaat di tempat ibadah menjalankan ibadahnya dengan menjalankan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah," ujarnya.



Dalam Bhakti Sosial yang dilaksanakan ini, sebanyak 75 Personel diterjunkan di tiga lokasi tempat ibadah. Selain itu Ditlantas Polda Kepri juga memberikan satu jerigen hand sanitizer dan satu jerigen cairan disinfektan di setiap masing-masing tempat ibadah.
(boy)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More