Petrokimia Gresik Dorong Kebangkitan Seni Pertunjukan di Tengah Pandemi

Senin, 28 Maret 2022 - 18:07 WIB
Usai pertunjukan, Butet mengapresiasi peranan aktif Petrokimia Gresik dalam memberikan support dan membangkitkan kembali seni budaya Indonesia. Menurutnya, komitmen ini adalah investasi terbaik dalam peningkatan kualitas SDM Indonesia melalui jalan kebudayaan. Baca: 2 Gadis di Malang Nyemplung ke Kolam saat Bikin Konten, 1 Tewas.



"Presiden Republik Indonesia telah menyatakan seni pertunjukan harus bangkit dan mendapatkan support dari BUMN-BUMN di Indonesia. Jadi bagi saya, upaya Petrokimia Gresik menghadirkan Tabib Suci adalah ikhtiar yang tangkas dalam perbaikan kualitas SDM di Indonesia," ujar Butet.

Sementara itu, Staf Khusus Presiden Sukardi Rinakit yang turut hadir menyaksikan seni pertunjukan Tabib Suci di Gresik, menyampaikan bahwa kebudayaan, seni dan kerja keras adalah DNA bangsa Indonesia. "Nah, pertunjukan ini adalah peran luar biasa Petrokimia Gresik dalam menghidupkan dan menghidupi kebudayaan," kata Sukardi.

Selain dihadiri oleh Staf Khusus Presiden, kegiatan ini juga dihadiri oleh Direksi Pupuk Indonesia Group, Komisaris Petrokimia Gresik, Forkopimda, dan karyawan Petrokimia Gresik beserta keluarga.
(nag)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content