Dojang ITF Khusus Anak Bakal Dibangun di Depok Jogja

Minggu, 20 Maret 2022 - 20:24 WIB
Sekretaris Jenderal Indonesia ITF, Chandra Lesmana Hadi menambahkan setelah pandemi berakhir, ke depannya Indonesia ITF akan lebih aktif mengikuti event-event kejuaraan baik dalam tingkat nasional maupun tingkat internasioal. Apalagi ITF direncanakan akan dipertandingkan di event SEA Games Kambojo.

“Ini yang menjadi target jangka pendek dan akan menjadi prioritas kami,” paparnya.

Penasihat Indonesia ITF, Yoyok Suryadi melihat Indonesia ITF memiliki arah dan tujuan yang jelas. Organisasi ini dapat membantu mengembangkan karakter yang kuat dan memberikan kesempatan bagi kaum muda untuk berprestasi.

"Organisasi Indonesia ITF di bawah pimpinan Pak Rudi Tanoesoedibjo adalah organisasi yang mempunyai arah pengembangan menuju Olimpiade dan bekerja sama dengan World Taekwondo (WT) untuk bersama-sama mencapai tujuan bersama yaitu one taekwondo,” jelas Yoyok.

Sementara Ketua Indonesia ITF DIY, Johnny Hendarta berharap Taekwondo Indonesia ITF ini dapat tumbuh dan berkembang dengan baik serta mampu menorehkan prestasi bagi Jogjakarta dan Indoensia nantinya.
(shf)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More