Soal Wacana Pergantian, Ketua RT/RW di Makassar Tegas Tolak Penunjukan Pj

Minggu, 30 Januari 2022 - 22:15 WIB
Balai Kota Makassar. Rencana penunjukan penjabat (Pj) ketua RT/RW di Kota Makassar ditolak sejumlah Ketua RT/RW yang masih menjabat saat ini. Foto: SINDOnews/Dok
MAKASSAR - Wacana penunjukan penjabat (Pj) ketua RT/RW di Kota Makassar mendapat respons. Mereka yang saat ini masih menjabat, tegas menolak wacana tersebut.

“Pak wali kota mau resetting RT/RW dengan Plt (Pj) yang ditunjuk langsung sedangkan kita punya SK (surat keputusan),” ujar Ketua RT 05 RW 03, Kelurahan Pandang, Kecamatan Panakkukang, Nuraeni Dg Sunggu, Minggu (30/1/2022).

Baca Juga: Pemkot Makassar


“Baca perda (peraturan daerah) sebagai landasan hukum supaya Pak Lurah mengerti. Kalau dia setujui berarti dia melabrak perda,” sebutnya.

Baca Juga: Wali Kota Makassar
Baca juga:Penetapan Ranperda RTRW Lutra Tunggu Persetujuan Kementerian Agraria

Makanya, untuk menyiasati itu Danny ingin ada penunjukan Pj sebagai ketua RT/RW sementara. Mengingat masa jabatan ketua RT/RW berakhir pada Februari ini.

"Bisa saja pejabat lama, bisa saja pejabat baru. Intinya vaksinasi 100 persen di RT-nya. Tidak ada politik. Kerja saja. Kalau sudah 100 persen, jadi Pj lagi," jelasnya.
(luq)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content