Seperti Indonesia, Malaysia Juga Batalkan Penyelenggaraan Haji

Kamis, 11 Juni 2020 - 19:15 WIB
Pemerintah Malaysia juga membatalkan penyelenggaraan Haji tahun ini. Foto: Istimewa
KUALA LUMPUR - Malaysia mengikuti langkah Indonesia membatalkan penyelenggaraan ibadah Haji tahun 2020 ini, sebagai dampak dari Pandemi COVID-19.

Setiap tahun Malaysia mengirim puluhan ribu peziarah ke Arab Saudi, untuk menjalankan ibadah haji . Warga Malaysia dapat menunggu hingga 20 tahun untuk melakukan perjalanan karena sistem kuota yang dinegosiasikan dengan Saudi.



Menteri Agama Malaysia, Zulkifli Mohamad Al-Bakri menuturkan, Kuala Lumpur memutuskan untuk melarang warga melakukan haji tahun ini karena risiko tertular COVID-19 dan belum ditemukannya vaksin untuk mengobatinya.

"Saya harap para peziarah terus bersabar dan menerima keputusan itu," kata Zulkifli dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Reuters pada Kamis (11/6/2020).



Dalam pernyataan terpisah, Dewan Tabung Haji , yang mengelola rencana tabungan untuk calon jamaah haji , mengatakan keputusan itu akan mempengaruhi sekitar 31.600 orang yang dipilih untuk melakukan perjalanan tahun ini.

Saudi sendiri telah menangguhkan haji dan umrah sampai pemberitahuan lebih lanjut dalam upaya untuk mengekang penyebaran virus Corona, meskipun telah mulai mengurangi beberapa pembatasan pada pergerakan dan perjalanan.

(agn)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More