BREAKING NEWS: KPK Segel Kantor Bupati dan Sekda Penajam Paser Utara

Kamis, 13 Januari 2022 - 08:14 WIB
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penyegelan terhadap Kantor Bupati dan Sekda Penajam Paser Utara, Kamis dinihari (13/1/2022). Foto iNews TV/Mukmin A
PENAJAM PASER UTARA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penyegelan terhadap Kantor Bupati dan Sekda Penajam Paser Utara, Kamis dinihari (13/1/2022). Sebelumnya KPK telah melakukan kegiatan di Kabupaten Penajam Paser Utara sejak Rabu sore 12 Januari 2022.

Menurut anggota Satpol PP yang berjaga di Kantor BupatiPenajam Paser Utara penyegelan dilakukan tim Satgas KPK mulai pukul 01.00 hingga 03.00 WIB. " Ya mereka (KPK) telah melakukan kegiatan mulai Rabu sore 12 Januari 2022 tapi penyegelan dilakukan dinihari tadi," kata salah satu anggota Satpol PP yang bertugasa di SetdaPenajam Paser Utara.

Menurut dia, Bupati dan SekdaPenajam Paser Utara tidak berada di tempat saat tim KPK datang diPenajam Paser Utara. "Informasinya bapak Bupatidan Sekda ada di Jakarta," kata anggota Satpol PP yang enggan disebutkan namanya tersebut.

Hingga berita ini diturunkan pelaksana Tugas Juru Bicara KPK Ali Fikri belum merespons saat dihubungi.
(sms)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More