Anak Buahnya Ditempeleng Provost Kodam II/Sriwijaya, Kapolda Sumsel Angkat Bicara
Selasa, 21 Desember 2021 - 16:06 WIB
Pada saat itu, Briptu Ayu sedang melintas di depan Makodam II Sriwijaya. Dijelaskan Briptu Ayu, bahwa dirinya tiba-tiba diberhentikan secara mendadak oleh anggota TNI yang berdinas di depan pintu masuk Makodam II/Sriwijaya.
Saat itu Briptu Ayu melakukan pengereman sepeda motor sehingga posisi Briptu Ayu berhenti dan sedikit melewati anggota Provost tersebut, tiba-tiba anggota TNI melakukan pemukulan ke bagian helm sebelah kanan Briptu Ayu, lalu berhenti dan dirinya menanyakan aksi pemukulan tersebut.
Saat itu, dijawab oleh salah satu anggota TNI dengan memakai baju kurvei dan memegang sapu. "Jangan marah-marah, ini komplek TNI bukan daerah pelacuran," jelas anggota TNI tersebut.
Pada saat kejadian, Briptu Ayu menggunakan baju dinas lengkap dan jaket yang bertuliskan Command Center Polda. Akibat dari kejadian tersebut, Briptu Ayu mengalami pusing atau sakit di bagian kepala dan telinga sebelah kiri berdengung dan mengalami syok.
Dikonfirmasi, mengenai vidio viral di medsos tersebut Kapendam II/Sriwijaya, Kolonel Caj Drs Jono Marjono tidak memberikan banyak komentar. "Mengenai hal ini, tim kami di lapangan sedang mendalami tentang medsos tersebut," jelasnya.
Lihat Juga: Kisah Bripka Poppy Puspasari, Polwan Cantik Menyamar Jadi PSK demi Bongkar Sindikat Perdagangan Orang
(shf)
tulis komentar anda