Parah! 2 Kelompok Remaja di Medan Terlibat Tawuran, 3 Kios Warga Rusak
Sabtu, 13 November 2021 - 11:06 WIB
MEDAN - Dua kelompok remaja di Medan Labuhan, Kota Medan terlibat tawuran hingga merusak setidaknya tiga kios pedagang setempat. Aksi tawuran yang melibatkan kelompok remaja lingkungan 22 dan 23 dibantu remaja kawasan Sei Mati dengan kelompok remaja kawasan Bom Lama terjadi di Jalan Komodor Laut Yos Sudarso, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut), Sabtu (12/11/2021) dini hari.
Akibat tawuran tersebut, dua kios penjual gorengan dan minuman, serta 1 tempat penjualan minyak milik warga rusak. Hal tersebut membuat pemilik kios menangis histeris. Selain merusak kios, tawuran menyebabkan dua remaja laki-laki dalam kondisi terluka. Baca juga: Pelajar SMP Konvoi Pakai Motor Sambil Acungkan Celurit, Videonya Viral di Medsos
Aparat yang hendak mengamankan lokasi terpaksa melepaskan dua kali tembakan ke udara karena diadang oleh para remaja yang sedang saling menyerang.
Adnan, salah seorang warga mengatakan, aksi tawuran berawal dari salah satu kelompok remaja mendatangi kawasan remaja lainnya dan merusak kios dan rumah warga.
"Diduga akibat dendam lama. Melihat hal tersebut sekelompok remaja lainnya terpancing dan terlibat aksi saling lempar batu," tutur saksi mata Adnan, Sabtu (12/11/2021). Baca juga: 2 Kelompok Pemuda Tawuran di Otista, Ngeri Saling Serang Pakai Celurit Besar
Hingga kini petugas kepolisian dari Polsek Medan Labuhan masih berjaga di lokasi tawuran. Sementara itu jalan yang sempat tutup selama 1 jam kembali normal. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun sejumlah remaja pelaku tawuran dikabarkan terluka akibat terkena lemparan batu.
Akibat tawuran tersebut, dua kios penjual gorengan dan minuman, serta 1 tempat penjualan minyak milik warga rusak. Hal tersebut membuat pemilik kios menangis histeris. Selain merusak kios, tawuran menyebabkan dua remaja laki-laki dalam kondisi terluka. Baca juga: Pelajar SMP Konvoi Pakai Motor Sambil Acungkan Celurit, Videonya Viral di Medsos
Aparat yang hendak mengamankan lokasi terpaksa melepaskan dua kali tembakan ke udara karena diadang oleh para remaja yang sedang saling menyerang.
Adnan, salah seorang warga mengatakan, aksi tawuran berawal dari salah satu kelompok remaja mendatangi kawasan remaja lainnya dan merusak kios dan rumah warga.
"Diduga akibat dendam lama. Melihat hal tersebut sekelompok remaja lainnya terpancing dan terlibat aksi saling lempar batu," tutur saksi mata Adnan, Sabtu (12/11/2021). Baca juga: 2 Kelompok Pemuda Tawuran di Otista, Ngeri Saling Serang Pakai Celurit Besar
Hingga kini petugas kepolisian dari Polsek Medan Labuhan masih berjaga di lokasi tawuran. Sementara itu jalan yang sempat tutup selama 1 jam kembali normal. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun sejumlah remaja pelaku tawuran dikabarkan terluka akibat terkena lemparan batu.
(don)
tulis komentar anda