Vaksinasi Massal Sukses Digelar, Perindo Jabar Apresiasi Dinkes hingga Puskesmas

Sabtu, 23 Oktober 2021 - 16:59 WIB
Ketua DPW Partai Perindo Jabar, HM Ferrari Nurrachadian menyerahkan piagam penghargaan antarlembaga atas suksesnya penyelenggaraan vaksinasi massal Perindo Jabar, Sabtu (23/10/2021). Foto/SINDOnews/Agung Bakti Sarasa
BANDUNG - DPW Partai Perindo Jabar sukses menggelar kegiatan vaksinasi COVID-19 massal bagi masyarakat umum. Vaksinasi dosis pertama telah diselenggarakan pada Sabtu (25/9/2021) lalu. Sedangkan vaksinasi dosis kedua digelar hari ini, Sabtu (23/10/2021).

Kedua kegiatan tersebut digelar di Kantor DPW Partai Perindo Jabar, Jalan Cipaganti Nomor 75, Kota Bandung. Vaksinasi massal DPW Partai Perindo Jabar terbilang sukses.

Baca Juga: Ikut Vaksinasi Massal Perindo Jabar, Warga Senang Bawa Pulang Oleh-oleh Sembako



Selain kegiatan berjalan lancar dan tertib, masyarakat penerima vaksin pun merasa puas. Kesuksesan tersebut tak lepas dari peran sejumlah pihak, mulai Dinas Kesehatan (Dinkes) hingga Puskesmas yang terlibat langsung dalam kegiatan itu.

"Kami bekerja sama dengan sejumlah pihak dalam penyelenggaraan kegiatan vaksinasi massal ini," ungkap Wakil Sekretaris DPW Partai Perindo Jabar, Verina P Setiadharma di sela kegiatan vaksinasi massal.

Sebagai wujud apresiasi, lanjut Verina, pihaknya memberikan piagam penghargaan antarlembaga. Penghargaan diberikan kepada Dinkes Jabar, Dinkes Kota Bandung, Perhimpunan Dokter Umum Indonesia (PDUI) Jabar, Persaudaraan Pengemudi Ambulance Indonesia (PPAI) Jabar, dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Sukajadi.

"Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kami atas kerja sama yang telah dilakukan dalam penyelenggaraan kegiatan vaksinasi massal ini," ucap Verina seraya menyampaikan terima kasihnya kepada semua lembaga yang sudah terlibat.



Selain menyerahkan piagam penghargaan, pihaknya pun menyerahkan bantuan peralatan medis yang diterima oleh perwakilan Puskesmas Sukajadi, termasuk bantuan sembako bagi masyarakat yang membutuhkan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content