Wakil Bupati Luwu Utara Suaib Mansur Resmi Gabung Golkar

Minggu, 05 September 2021 - 12:44 WIB
Wakil Bupati (Wabup) Luwu Utara (Lutra) Suaib Mansur resmi bergabung dengan Partai Golkar. Foto: Humas Partai Golkar Sulsel
MAKASSAR - Wakil Bupati (Wabup) Luwu Utara (Lutra) Suaib Mansur resmi bergabung dengan Partai Golkar . Kepastian itu diumumkan langsung Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel , Taufan Pawe saat pembukaan Musda VI DPD II Golkar Lutra di Hotel Bukit Indah, Masamba, Ahad (5/9/2021).

Tidak sekadar mengumumkan, Taufan Pawe (TP) bahkan melepaskan jas Golkar miliknya kemudian memasangkannya kepada Suaib Mansur. Itu sekaligus menandakan Suaib Mansur resmi menjadi kader Golkar.

"Tidak cukup karpet diberikan kepada Pak Wakil Bupati (Suaib Mansur), perlu diberikan jas Golkar. Jas Golkar yang saya pasangkan ini adalah jas kesayangan saya. Ada lima enam jas saya, tapi itu jas kesayangan saya. Kebetulan tidak ada namanya, makanya pas saya pasangkan untuk Pak Suaib Mansur," kata TP usai memasangkan jas kepada Suaib.





TP mengemukakan, memasangkan jas kesayangan ke Suaib Mansur memiliki makna bahwa Golkar adalah milik semua. Rasa memiliki Golkar akan membangkitkan semangat militansi untuk berkarya dan membesarkan partai.

Sebelumnya, Suaib Mansur tampil membawakan sambutan mewakili Bupati Lutra, Indah Putri Indriani . Itu karena Bupati Indah maju menjadi Calon Ketua Golkar Lutra . Saat Suaib Mansur membawakan sambutan itu, TP memuji wawasan, keilmuan, dan tata bahasanya yang baik.

TP pun menilai Suaib Mansur adalah pasangan ideal bagi Bupati Indah Putri Indriani. Dengan kondisi Lutra yang rawan bencana alam seperti banjir, keilmuan Suaib Mansur yang berlatar belakang Sarjana Teknik Sipil sangat dibutuhkan.



Suaib Mansur memang adalah birokrat di Pemkab Lutra, dengan jabatan terakhir Kepala Dinas PU Lutra. Kemudian mundur, dan maju mendampingi Indah Putri Indriani di Pilkada Lutra 2019.

Pada pembukaan Musda Golkar Lutra, hadir Bupati dan Wabup Lutra, Ketua Fraksi Golkar DPRD Sulsel Andi Hatta Marakarma, Plt Ketua Golkar Lutra Arifin Junaidi, Ketua Golkar Luwu Patahudding, Ketua Golkar Palopo Rahmat Masri Bandaso, Plt Ketua Golkar Luwu Timur yang juga Sekretaris Golkar Sulsel Andi Marzuki Wadeng. Kemudian Ketua DPRD Lutra Basir hadir lengkap bersama tujuh anggota Fraksi Golkar DPRD Lutra lainnya.

Dari Golkar Sulsel hadir para pengurus teras di antaranya Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu La Kama Wiyaka, Wakil Ketua Kajian Strategis dan Kebijakan Publik Herman Heizer, Wakil Ketua Pemuda/Ketua AMPG Sulsel Rahman Pina, Wakil Ketua Perempuan/Ketua KPPG Sulsel dr Salwa, Wakil Sekretaris Zulham Arief, dan jajaran elite Golkar Sulsel lainnya.

(agn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content