Wacanakan Bangun Sirkuit Balap, Pemkot Butuh Anggaran Rp100 Miliar

Selasa, 31 Agustus 2021 - 10:07 WIB
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar memastikan akan menganggarkan pembangunan sirkuit balap di Kelurahan Untia. Foto: Dok/SINDONews
MAKASSAR - Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar memastikan akan menganggarkan pembangunan sirkuit balap di Kelurahan Untia.

Wali Kota Makassar , Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto mengatakan anggarannya akan didorong pada APBD Perubahan 2021 mendatang.

Alasannya, sarana penyaluran bakat di tengah pandemi Covid-19 masih sangat minim. Fenomena street fighter belum lama ini dinilai menjadi satu contoh kongkret sulitnya anak muda menemukan wadah untuk menyalurkan bakatnya.

"Kalau sirkuit itu di Perubahan. Mudah-mudahan. Karena muncul fenomena Makassar Street Fighter. Itu berarti ada yang bisa meledak di anak muda setelah pandemi. Dilarang keluar, harus kita salurkan. Bahaya kalau tidak disalurkan," ujarnya.



Diketahui, anggaran yang dibutuhkan untuk pembangunan sirkuit balap tersebut cukup fantastis, yaitu mencapai Rp100 miliar. Termasuk di dalamnya fasilitas Gedung Olahraga (GOR) yang selanjutnya akan dibangun kawasan olahraga (KOR) secara berjenjang pada 2022 mendatang.

"Kita bilang salurkan baru kita tidak bikin sarana (ini) bukan solusi," tukasnya.



Dihubungi, Ketua Badan Anggaran DPRD Kota Makassar , Adi Rasyid Ali (ARA) mengaku cukup terkejut dengan penganggaran sirkuit balap tersebut.

Dia mengaku belum mendapatkan kabar apapun dari Pemkot. Meski dimikian, dirinya tidak ingin berkomentar banyak sebelum ada kejelasan, apalagi rencana itu dinilai masih sekadar wacana.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content