Menjelang Musim Hujan, Titik Rawan Banjir Perlu Diwaspadai

Senin, 30 Agustus 2021 - 08:53 WIB
Sementara dirinya juga mendesak pihak kecamatan merampungkan penataan drainase masing-masing.



Dihubungi, Camat Bontoala Arman Nurdin, mengklaim Satgas Drainase di wilayahnya sudah dikerahkan. "Satgas drainase mulai diaktifkan. Kami berkomitmen dan berusaha agar drainase bisa berfungsi maksimal sehingga tidak menimbulkan genangan," ucapnya.

Hal yang sama dismapiakan Camat Mamajang, Edward Supriansyah. Dia mengatakan pihaknya akan menerjunkan tim khusus untuk membenahi drainase hari ini, Senin (30/8/2021).

"Itu kita lakukan memang untuk mengantisipasi terjadinya banjir," ujarnya singkat.

Sebelumnya Wali Kota Makassar , Moh Ramdhan Pomanto mengaku telah mempersiapkan tempat pengunsian jika kemudian hari terjadi banjir parah akibat cuaca ekstrem.

"BMKG saya lihat musim hujan September ini, dan ada kemungkinan banjir sehingga kita siapkan memang tempat pengungsian, itu makanya kita bangun GOR," ujarnya.



(agn)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content