Ratusan KIS Ditemukan di Tempat Sampah Halaman Puskesmas Herlang
Senin, 28 Juni 2021 - 13:51 WIB
BULUKUMBA - Pelajar di Kelurahan Tanuntung, Kecamatan Herlang menemukan setumpuk amplop yang berisi Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang dibuang ke tempat sampah di halaman Puskesmas Herlang.
Dari informasi sementara dari salah satu warga, Zaenal menyampaikan jika ratusan KIS itu ditemukan oleh seorang pelajar yang sedang bermain di halaman Puskesmas Herlang dan kemudian diserahkan ke keluarganya.
"Jadi biasa anak-anak itu di sini kadang ke puskesmas cari limbah medis, lalu dia temukan lah itu tumpukan amplop yang berisi ratusan KIS ," katanya melalui sambungan telepon Minggu, (27/6/2021).
Zaenal menambahkan, jika setelah dihitung, isi amplop yang berisi KIS itu berjumlah lebih 100 keping. Sedangkan beberapa keping telah diambil oleh masyarakat yang tertera namanya.
"Jadi ada yang ambil sebagian masyarakat yang namanya pas ada di situ, jadi yang saya hitung terakhir itu sisa 98", ucapnya.
Zaenal juga menyampaikan jika saat ini kartu tersebut masih di tahan oleh warga untuk selanjutnya akan di laporkan ke Polsek Herlang.
"Itu BPJS kan untuk masyarakat, kenapa tidak disalurkan, jadi kami akan laporkan hal ini ke Polsek Herlang untuk diusut," pungkasnya.
Dari informasi sementara dari salah satu warga, Zaenal menyampaikan jika ratusan KIS itu ditemukan oleh seorang pelajar yang sedang bermain di halaman Puskesmas Herlang dan kemudian diserahkan ke keluarganya.
"Jadi biasa anak-anak itu di sini kadang ke puskesmas cari limbah medis, lalu dia temukan lah itu tumpukan amplop yang berisi ratusan KIS ," katanya melalui sambungan telepon Minggu, (27/6/2021).
Zaenal menambahkan, jika setelah dihitung, isi amplop yang berisi KIS itu berjumlah lebih 100 keping. Sedangkan beberapa keping telah diambil oleh masyarakat yang tertera namanya.
"Jadi ada yang ambil sebagian masyarakat yang namanya pas ada di situ, jadi yang saya hitung terakhir itu sisa 98", ucapnya.
Zaenal juga menyampaikan jika saat ini kartu tersebut masih di tahan oleh warga untuk selanjutnya akan di laporkan ke Polsek Herlang.
"Itu BPJS kan untuk masyarakat, kenapa tidak disalurkan, jadi kami akan laporkan hal ini ke Polsek Herlang untuk diusut," pungkasnya.
(agn)
tulis komentar anda