Polisi Periksa Keluarga dan Pegawai Juragan Plastik Tewas Penuh Tusukan

Jum'at, 28 Mei 2021 - 09:28 WIB
Adanan melanjutkan, pihaknya kini fokus melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, yakni istri korban yang bernama Lenny Sukamawijaya dan Iwan Sanjaya Awaludin. Keduanya diperiksa karena hanya mereka lah pemilik kunci cadangan akses pintu rolling door ruko tersebut selain korban. Selain keluarga korban, pemeriksaan juga dilakukan kepada dua pegawai korban, yakni Oki Gunawan dan Ahmad Yani.

Adanan juga membenarkan bahwa pihaknya tidak mendapati barang-barang yang hilang di tempat korban ditemukan. Meski begitu, pihaknya belum dapat mengambil kesimpulan terkait peristiwa tersebut dan akan fokus melakukan pemeriksaan terlebih dahulu kepada saksi-saksi.

"Kita tidak mendapati adanya barang yang hilang. Kita belum dapat simpulkan apa-apa, sekarang kita masih lakukan pemeriksaan saksi," katanya.

Kapolsek Astanaanyar, Kompol Fajar Hari Kuncoro mengungkapkan, berdasarkan keterangan awal, di hari yang sama saat korban ditemukan, saksi Oki dan Ahmad datang ke ruko pukul 07.00 WIB dan sempat mencuci mobil box di luar ruko. Selesai mencuci mobil box, keduanya pergi menuju toko di Jalan Cibadak pukul 08.00 WIB dan korban langsung menutup pintu rolling door ruko.

Adapun saksi Lenny mengungkapkan bahwa terakhir bertemu korban masih dalam keadaan tertidur. Sekitar pukul 07.20, Lenny kemudian pergi ke tokonya di Jalan Cibadak. Sekitar pukul 09.30 WIB, Lenny semoat menghubungi korban melalui telepon, namun korban tidak menjawab.

"Sekitar pukul 17.00 WIB, saudara saksi (Lenny) pulang ke ruko dalam keadaan terkunci gembok di luar. Setelah pintu dibuka, ditemukan korban sudah meninggal keadaan duduk di lantai bersimpah darah," ungkapnya.
(msd)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content