Dirut Bank Sulselbar Serahkan Bantuan Mobil untuk Baznas Palopo

Selasa, 27 April 2021 - 16:35 WIB
"Selain itu, mobil ini juga akan kami gunakan untuk mengantar bantuan atau penyerahan zakat bagi mustahik dan kami fungsikan untuk layanan kesehatan," ujarnya.



Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Palopo , Judas Amir menyampaikan, sekalipun yang tertulis pada mobil ini ambulans, tapi fasilitas ini bukan semata-mata diperuntukkan untuk layanan kesehatan.

"Juga difungsikan untuk melayani masyarakat yang ingin membayar zakat tapi terkendala karena hujan atau tidak memiliki kendaraan bisa dijemput dengan mobil ini," katanya.

"Inilah cara berfikir yang perlu diikuti, bahwa kemudahan bagi masyarakat untuk melakukan kewajibannya itu dapat terbantu. Sehingga mobil ini diperuntukkan memberikan kemudahan bagi wajib zakat , itu bisa kita fasilitasi sehingga dapat bermanfaat dengan baik," lanjutnya.



Diterangkan Wali Kota Palopo, Bank Sulselbar merupakan perbankan yang selama ini aktif mengeluarkan dana CSR untuk kepentingan umum. "Terima kasih kami untuk Bank Sulsel dan berharap kepedulian ini berlanjut," ujarnya.

Turut hadir pada kegiatan ini, pimpinan Cabang Bank Sulselbar Kota Palopo Ruslan serta Pimpinan Bank Syariah Sulselbar Cabang Sengkang Taufan Riestanto.
(luq)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More