Gebyar Vaksinasi COVID-19 di Gilimanuk Kabupaten Jembrana Sasar 6.000 Masyarakat Umum
Rabu, 07 April 2021 - 13:18 WIB
JEMBRANA - Jajaran satgas COVID-19 Kabupaten Jembrana , Provinsi Bali mulai menargetkan masyarakat umum sebagai target sasaran penerima vaksinasi COVID-19 . Melalui Program Gebyar vaksinasi, Bupati Jembrana I Nengah Tamba, menargetkan setidaknya 6.000 masyarakat umum di kelurahan Gilimanuk Kecamatan Melaya – Jembrana dapat menerima vaksin.
Dihadiri Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Wabup I Gede Ngurah Patriana Krisna serta jajaran forkopimda lainnya yang turut memantau Gebyar Vaksinasi yang dilaksanakan selama dua hari ( 6-7 April 2021) melibatkan 250 vaksinator. Masyarakat yang diundang dari enam lingkungan di Gilimanuk, dimana tempat pelaksanaan vaksinasi dipusatkan dimasing - masing Balai Lingkungan.
Kelurahan Gilimanuk dipilih sebagai lokasi pertama gebyar mengingatnya vitalnya kelurahan ini sebagai pintu masuk Bali lewat jalur darat.
Baca : Pembelajaran Tatap Muka Segera Dilakukan, Pemprov Jatim Diminta Percepat Vaksinasi Guru
“Kenapa kita awali gebyar vaksinasi masyrakat umum di kelurahan Gilimanuk , mengingat daerah ini sebagai pintu masuknya Bali. Jadi Gilimanuk ini yang kita fokuskan menyusul daerah lainnya, " jelas Tamba.
Dalam data jumlah penduduk, di Gilimanuk tergolong salah satu yang terpadat di Kabupaten Jembrana dengan jumlah total penduduk 8.022 jiwa .
Untuk jumlah penduduk usia produktif sebanyak 6.730 jiwa, sedangkan penduduk usia diatas 60 tahun sebanyak 1292 jiwa.
“Hari pertama ini kita targetkan 3.000 sasaran dari 6 titik vaksinasi, bisa diselesaikan. kalaupun antusias masyarakat yang hadir melebihi dari 3.000 dapat kita akomodir, mengingat stok vaksin yang disediakan cukup,” paparnya.
Dihadiri Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Wabup I Gede Ngurah Patriana Krisna serta jajaran forkopimda lainnya yang turut memantau Gebyar Vaksinasi yang dilaksanakan selama dua hari ( 6-7 April 2021) melibatkan 250 vaksinator. Masyarakat yang diundang dari enam lingkungan di Gilimanuk, dimana tempat pelaksanaan vaksinasi dipusatkan dimasing - masing Balai Lingkungan.
Kelurahan Gilimanuk dipilih sebagai lokasi pertama gebyar mengingatnya vitalnya kelurahan ini sebagai pintu masuk Bali lewat jalur darat.
Baca : Pembelajaran Tatap Muka Segera Dilakukan, Pemprov Jatim Diminta Percepat Vaksinasi Guru
“Kenapa kita awali gebyar vaksinasi masyrakat umum di kelurahan Gilimanuk , mengingat daerah ini sebagai pintu masuknya Bali. Jadi Gilimanuk ini yang kita fokuskan menyusul daerah lainnya, " jelas Tamba.
Dalam data jumlah penduduk, di Gilimanuk tergolong salah satu yang terpadat di Kabupaten Jembrana dengan jumlah total penduduk 8.022 jiwa .
Untuk jumlah penduduk usia produktif sebanyak 6.730 jiwa, sedangkan penduduk usia diatas 60 tahun sebanyak 1292 jiwa.
“Hari pertama ini kita targetkan 3.000 sasaran dari 6 titik vaksinasi, bisa diselesaikan. kalaupun antusias masyarakat yang hadir melebihi dari 3.000 dapat kita akomodir, mengingat stok vaksin yang disediakan cukup,” paparnya.
tulis komentar anda