Dewan Desak Percepat Penyelesaian Pengerukan Sejumlah Drainase

Kamis, 11 Februari 2021 - 10:09 WIB
"Jadi ini perlu dicek juga wilayah-wilayah pengerjaan seperti di Pettarani ini salurannya sampai sampai ke hilir itu perlu dicek karena di situ ada pengerjaan otomatis meningkat sedimen," ucapnya.



Tim Survei Lokasi Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Dinas PU Kota Makassar Hasrul Hasan sebelumnya mengakui masih ada beberapa titik yang belum rampung dan masih dalam tahap pengerukan .

Diantaranya Jalan Toddopuli, Minasupa, Tamangapa, dan Abdullah Dg Sirua, Kodam Tiga, Jalan Perintis, BTN Hamsi dan beberapa saluran di Kecamatan Biringkanayya.

Daerah-daerah tersebut menurutnya menjadi jalur utama air yang mampu meredam banjir di sejumlah titik

Setidaknya dari hasil pengerukan itu dirinya menargetkan minimal dapat mencapai 50 kubik lebih. Sementara total ada sebanyak 480 satuan tugas yang diterjunkan untuk mengebut pengerjaan di wilayah-wilayah tersebut.

"Sekarang titik utama genangan yang kita prioritaskan untuk tetap standby. Selain itu kita terima laporan warga," pungkasnya.
(agn)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More