Bupati Pasangkayu Terima Tim BPKP Perwakilan Sulbar

Selasa, 15 September 2020 - 16:49 WIB
Bupati Pasangkayu Terima Tim BPKP Perwakilan Sulbar
PASANGKAYU - Bupati Pasangkayu Agus Ambo Djiwa menerima kunjungan Tim Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Perwakilan Sulbar dalam ranka pemeriksaan Bantuan Sosial COVID-19, diruangan Bupati, Selasa, (15/8/2020).

Agus mengatakan kepada SINDONews, tujuan kedatangan TIM BPKP Perwakilan Sulbar di Kabupaten Pasangkayu dalam rangka pemeriksaan awal Bantuan Sosial COVID-19.

Lanjut Ketua PDIP Sulbar ini juga menjelaskan, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) ikut menjadi bagian dalam mengawasi keuangan negara melalui dana kemanusian dan bantuan sosial selama pandemi COVID-19.



"Presiden RI telah memberikan mandat kepada BPKP dalam Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 9 Tahun 2020. Pelibatan BPKP sebagai Auditor Internal Pemerintah untuk meningkatkan akuntabilitas gugus tugas,"paparnya

Menurut Agus, BPKP ditugaskan untuk pendampingan dan pengawasan terhadap akuntabilitas keuangan negara guna percepatan penanganan COVID-19. Termasuk juga membantu Pemerintah Daerah dalam refocussing dan realokasi anggaran untuk bencana Covid-19 ini.

"Semoga dengan kedatangan tim ini dapat membantu Pemerintah Kabupaten Pasangkayu untuk tetap menjaga akuntabilitas penggunaan keuangan negara terkhusus untuk penanganan COVID-19,"tandas Agus.
(atk)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content