Heboh Dugaan Perselingkuhan Kadis PUPR Kota Sukabumi, Ini Faktanya

Senin, 06 Mei 2024 - 09:20 WIB
”Ada satu lagi video itu adalah keponakan saya. Jadi waktu itu kita memang sedang mencari tempat untuk acara bukber keluarga. Itu pun foto lama, cuma ada orang iseng yang video dan menyebarkan informasi bahwa itu saya sedang bersama selingkuhan,” ucapnya.

Sony menambahkan, dirinya mengetahui dalang di balik penyebaran berita tersebut, dan menduga orang itu tidak menyukainya namun itu hal yang wajar. Alasannya, dirinya tidak bisa memaksa pribadi seseorang untuk menyukai atau membencinya.

”Tapi intinya jangan dulu berspekulasi yang negatif, masyarakat juga harus bijak untuk mendapatkan informasi. Berita itu juga kan baru dugaan bukan divonis benar, apalagi kan akhir-akhir marak sekali pemberitaan negatif terhadap rekan sejawat (kepala dinas) lainnya,” jelasnya.

Saat ditanya apakah akan melakukan langkah upaya hukum dengan pemberitaan itu, Sony menjawab, ia sedang memikirkan langkah hukum ke depannya. Namun ia juga mengajak masyarakat untuk tetap berpikir positif .

Dugaan kasus perselingkuhan di kalangan birokrasi Pemerintah Kota Sukabumi, bukan hanya menerpa Kadis PUPR saja, masyarakat pun dihebohkan dengan dugaan perselingkuhan kepala dinas di salah satu instansi lain yang pernah ditulis salah satu media lokal.

Berita dengan judul Tak Diberi Izin Poligami, Oknum ASN di Sukabumi Celakai Istri Hingga Patah Tulang' yang dipublikasikan pada Kamis (18/4/2024), menyeret nama atasannya yang diduga sebagai kepala dinas sebagai selingkuhan dari ASN tersebut.
(ams)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content