Pemuda dan Pelajar Muna Raya di Jabodetabek Dukung Perpanjangan Masa Jabatan Pj Bupati Mubar

Jum'at, 05 Mei 2023 - 14:01 WIB
Dukungan perpanjangan masa jabatan Bahri sebagai Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara, terus mengalir. (Ist)
MUNA BARAT - Dukungan perpanjangan masa jabatan Bahri sebagai Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara, terus mengalir. Kali ini dukungan datang dari Forum Komunikasi Pemuda dan Pelajar Muna Raya (FKPP-MR) Jabodetabek.

"FKPP-MR Jabodetabek mendukung Mendagri untuk memperpanjang Dr Bahri sebagai Pj Bupati Muna Barat karena berprestasi berdasarkan indikator-indikator pembangunan berkelanjutan," ujar Ketua FKPP-MR Jabodetabek Laode Muh Husni dalam keterangannya, Jumat (5/5/2023).

Ia menyebutkan, prestasi Bahri selama memimpin Muna Barat di antaranya pembangunan perkantoran pemda terpusat di kompleks Bumi Praja Laworo sebagai sentra pelayanan publik, peningkatkan sarpras petani dan nelayan, pengendalian inflasi, peningkatan anggaran desa, subsidi supir angkot, bantuan kepada UMKM, serta menjalin kemitraan yang baik dengan Forkompimda Provinsi Sultra dan Forkompimda Kabupaten Muna Barat.

Hal ini merupakan prestasi dan bentuk pemihakan Pj Bupati kepada masyarakat Muna Barat. Bahri juga dinilai merespons cepat setiap keluhan warga, rujab terbuka 24 jam, dan benar-benar melayani warga Muna Barat pada setiap kesempatan.



Husni melanjutkan, warga perantauan Muna dan Mubar, khususnya pemuda dan pelajar yang berada di Jakarta dan sekitarnya, turut aktif mencermati dinamika politik dan pembangunan yang terjadi di kampung halaman, khususnya di Muna Barat. Sehingga harus diakui ada kemajuan, peningkatan pembangunan, geliat ekonomi di Mubar berkembang dengan baik.

Ia menilai hal ini terjadi karena kemampuan Pj Bupati Muna Barat dalam mengartikulasi aspirasi masyarakat dalam bentuk kebijakan yang pro rakyat.

"Pak Bahri sebagai putra asli Mubar, karena leluhurnya di Tiworo Raya dan masa kecilnya dari pulau ke pulau di Selat Tiworo, tanpa pamrih membangun Mubar, sebagai bentuk bakti kepada kampung halaman," ucapnya.

Oleh karenanya, lanjut mahasiswa yang sedang menempuh studi pada salah satu kampus di Jakarta ini, pihaknya berharap Mendagri tidak ragu untuk memperpanjang masa jabatan Bahri sebagai Pj Bupati Muna Barat. Alasannya Bahri dinilai berkinerja baik, dan untuk keberlanjutan pembangunan yang sedang berjalan.

"Jika dilakukan jajak pendapat, 99 persen warga Mubar menghendaki Pak Bahri melanjutkan jabatan karena ada sesuatu nilai prestasi kinerja yang terukur dan secara empiris. Muna Barat maju di era Pak Bahri dan masyarakat Mubar merasakan manfaat dari setiap kebijakan Pj Bupati," tandasnya.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content