Kemendagri Apresiasi Kinerja 10 Bulan Penjabat Wali Kota Ambon
Kamis, 06 April 2023 - 04:45 WIB
JAKARTA - Tim Evaluator diketuai oleh Irjen Kemendagri, Tomsi Tohir memberikan apresiasi positif terhadap kinerja Penjabat (Pj) Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena selama 10 bulanterakhir.
Apresiasi tersebut disampaikan sesaat setelah Bodewin Wattimena mempresentasikan laporan kinerja dalam Pelaksanaan Penilaian Tahunan Penjabat Kepala Daerah pada Selasa (4/4/23) di Gedung Kantor Inspektorat Jenderal Kemendagri, Jakarta.
"Hal ini dikarenakan dari paparan yang disampaikan, semua indikator Penilaian Kinerja dari Penjabat Wali Kota Ambon dapat tercapai bahkan melewati target yang ditentukan," kata Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (KominfoSandi), Joy Adriaansz dikutip Kamis (6/4/2023).
Perihal indikator penilaian, Kadis menjelaskan, secara garis besar ada tiga hal yang menjadi indikator, yakni pemerintahan, pembangunan serta kemasyarakatan.
"Untuk indikator pemerintahan, berbicara tentang kepemimpinan pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi kewenanganan daerah, yang terdiri dari kesehatan, pendidikan, infrastruktur serta pelayanan publik," katanya.
Selain itu ada juga kewajiban penjabat kepala daerah dalam melaksanakan pembinaan dan pengawasan terhadap perangkat daerah di lingkup kota dan desa. Selanjutnya jalinan hubungan kerjasama dengan forkopimda dan seluruh instansi vertikal lainnya.
"Berdasarkan hasil pemaparan yang dilakukan, penjabat wali kota dinilai sangat baik untuk itu," jelas Kadis.
Apresiasi tersebut disampaikan sesaat setelah Bodewin Wattimena mempresentasikan laporan kinerja dalam Pelaksanaan Penilaian Tahunan Penjabat Kepala Daerah pada Selasa (4/4/23) di Gedung Kantor Inspektorat Jenderal Kemendagri, Jakarta.
"Hal ini dikarenakan dari paparan yang disampaikan, semua indikator Penilaian Kinerja dari Penjabat Wali Kota Ambon dapat tercapai bahkan melewati target yang ditentukan," kata Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (KominfoSandi), Joy Adriaansz dikutip Kamis (6/4/2023).
Perihal indikator penilaian, Kadis menjelaskan, secara garis besar ada tiga hal yang menjadi indikator, yakni pemerintahan, pembangunan serta kemasyarakatan.
"Untuk indikator pemerintahan, berbicara tentang kepemimpinan pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi kewenanganan daerah, yang terdiri dari kesehatan, pendidikan, infrastruktur serta pelayanan publik," katanya.
Selain itu ada juga kewajiban penjabat kepala daerah dalam melaksanakan pembinaan dan pengawasan terhadap perangkat daerah di lingkup kota dan desa. Selanjutnya jalinan hubungan kerjasama dengan forkopimda dan seluruh instansi vertikal lainnya.
"Berdasarkan hasil pemaparan yang dilakukan, penjabat wali kota dinilai sangat baik untuk itu," jelas Kadis.
Lihat Juga :
tulis komentar anda