Pelajar di Bogor Tewas Dibacok Orang Tak Dikenal

Jum'at, 10 Maret 2023 - 12:56 WIB
Seorang pelajar tewas di Simpang Pomad, Kota Bogor. Korban dibacok dengan senjata tajam oleh orang tak dikenal. Foto: Ist
BOGOR - Seorang pelajar tewas di Simpang Pomad, Kota Bogor. Korban dibacok dengan senjata tajam oleh orang tak dikenal.

Pelajar berseragam putih abu itu tergeletak bersimbah darah di pinggir jalan. Teman-temannya dan warga berkerumun di lokasi kejadian.

Baca juga: Tawuran Berdarah di Bogor, Pelajar SMK Tewas Dibacok

Pelajar tewas dengan luka sabetan senjata tajam di bagian pipi kirinya. Korban yang belum diketahui identitasnya itu langsung digotong oleh teman-temannya ke ambulans.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso mengatakan masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait kasus ini. "Kita tunggu hasil penyelidikan," ujarnya, Jumat (10/3/2023).

Polisi masih melakukan olah TKP dan mengumpulkan keterangan saksi-saki terkait tewasnya pelajar tersebut. "Kita segera tangkap pelakunya," ucapnya.
(jon)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content