3 Perampok Bersenjata Api di Lampung Timur Ditangkap, 2 Ditembak karena Melawan
Senin, 27 Februari 2023 - 16:50 WIB
LAMPUNG TIMUR - Tiga perampok bersenjata api terhadap MH (50), warga Desa Braja Harjosari, Kecamatan Braja Selebah, Kabupaten Lampung Timur, dibekuk. Dua di antaranya terpaksa ditembak karena melawan.
Kapolres Lampung Timur, M Rizal Muchtar mengatakan, para tersangka yang berhasil diringkus adalah BS (37), warga Kecamatan Labuhan Ratu, IM (31), dan SA (41) warga Kecamatan Melinting.
"Kawanan pelaku berjumlah 4 orang. Mereka melakukan aksinya dengan senjata api, masuk melalui pintu depan rumah, sekitar pukul 02.30 WIB," katanya, Senin (27/2/2023).
Selanjutnya, para pelaku mengancam dan menganiaya korban. Bahkan, mereka sempat mengikat korban dan keluarganya. Dalam aksinya, kawanan pelaku berhasil menggasak uang tunai Rp50 juta, dan 3 unit telepon genggam.
"Selanjutnya pihak kepolisian melakukan proses penyelidikan, hingga akhirnya pada Minggu (26/2) berhasil mengidentifikasi, sekaligus membekuk 3 orang. Dua dari 3 pelaku terpaksa kita lumpuhkan," jelasnya.
Selain menangkap para tersangka, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti motor, uang tunai ratusan ribu, 3 telepon genggam, dan 1 kain.
Kapolres Lampung Timur, M Rizal Muchtar mengatakan, para tersangka yang berhasil diringkus adalah BS (37), warga Kecamatan Labuhan Ratu, IM (31), dan SA (41) warga Kecamatan Melinting.
"Kawanan pelaku berjumlah 4 orang. Mereka melakukan aksinya dengan senjata api, masuk melalui pintu depan rumah, sekitar pukul 02.30 WIB," katanya, Senin (27/2/2023).
Selanjutnya, para pelaku mengancam dan menganiaya korban. Bahkan, mereka sempat mengikat korban dan keluarganya. Dalam aksinya, kawanan pelaku berhasil menggasak uang tunai Rp50 juta, dan 3 unit telepon genggam.
Baca Juga
"Selanjutnya pihak kepolisian melakukan proses penyelidikan, hingga akhirnya pada Minggu (26/2) berhasil mengidentifikasi, sekaligus membekuk 3 orang. Dua dari 3 pelaku terpaksa kita lumpuhkan," jelasnya.
Selain menangkap para tersangka, polisi juga berhasil mengamankan barang bukti motor, uang tunai ratusan ribu, 3 telepon genggam, dan 1 kain.
(san)
tulis komentar anda