Bayi Terbungkus Sajadah di Musala Gemparkan Warga Ciherang Cianjur

Sabtu, 18 Februari 2023 - 23:31 WIB
Warga di Kampung Baros RT 3 RW 10, Desa Ciherang, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, digegerkan dengan penemuan bayi terbungkus sajadah di dalam Musala Almunawaroh, Sabtu (18/2/2023). Foto/MPI/Ricky Susan
CIANJUR - Bayi yang terbungkus sajadah menggemparkan warga di Kampung Baros RT 3 RW 10, Desa Ciherang, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Bayi mungil tersebut, ditemukan di dalam Musala Almunawaroh, Sabtu (18/2/2023).



Saat ditemukan, bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut masih terhubung dengan tali pusarnya yang dijepit dengan penjebit pakaian. Kabar penemuan bayi ini, membuat warga berbondong-bondong ke musala untuk menyaksikan langsung keberadaan bayi tersebut.

Diduga, bayi terbungkus sajadah di dalam musala itu, baru saja dilahirkan. Warga menemukan bayi itu, saat hendak melaksanakan salat duhur di dalam musala. "Saat saya hendak salat duhur, saya masuk musala dan menemukan sajadah yang bergerak-gerak. Ternyata di dalamnya ada bayi," ujar Komar (25), warga yang pertama kali menemukan bayi.





Komar yang kaget dengan adanya bayi dalam sajadah tersebut, langsung memberi tahun para tetangga dan memanggil bidan desa. "Kaget, makanya saya panggil tetangga, dan langsung panggil Bidan Lilis yang tidak jauh di sini (lokasi)," ujarnya.





Bayi laki-laki tersebut, langsung mendapatkan perawatan medis di tempat praktik bidan desa. "Untuk sementara bayi tersebut diurus dan dirawat oleh Ketua RW 10, Bapak Buldan atas persetujuan Bidan Lilis, dengan pengawasan dari bidan," ujar Babinsa Ciherang, Serka Zenal Mutaqin.
(eyt)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content