Tingkat Kesembuhan Pasien COVID-19 di RSUD dr Soetomo Capai 72 Persen

Selasa, 14 Juli 2020 - 16:45 WIB
Direktur Utama RSUD dr Soetomo Surabaya dr Joni Wahyuhadi.Foto/dok
SURABAYA - RSUD dr Soetomo sejak awal pandemi COVID-19 di Jawa Timur (Jatim) atau Maret hingga pertengahan Juli ini, sudah merawat 1.300 pasien terkonfirmasi positif virus corona. Mayoritas pasien yang dirawat di rumah sakit milik Pemprov Jatim tersebut bergejala berat hingga kritis.

Direktur Utama RSUD dr Soetomo Surabaya dr Joni Wahyuhadi mengatakan, hampir 72 persen pasien yang dirawat di RSUD dr Soetomo berhasil sembuh. Sedangkan tingkat kematiannya mencapai 28 persen. “Saat ini tingkat kematian di RSUD dr Soetomo mulai melandai. Tapi tingkat kesembuhannya (recovery rate) naik,” katanya, Selasa (14/7/2020).

Ketua Rumpun Kuratif Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Jatim ini mengakui bahwa, kasus COVID-19 di Jatim, khususnya di Surabaya terus bergerak naik. Namun pihaknya terus berupaya untuk bisa menekan tingkat kematian.



(Baca juga: Nikahi Anak 12 Tahun, Pria Beristri di Banyuwangi Ini Jadi Tersangka )

“Yang jelas karena di RSUD dr Soetomo kematian terbesar di ruang ICU (Intensive Care Unit). Hampir 60 persen pasien meninggal di ruang ICU. Ini karena pasiennya sudah bergejala berat dan kritis. Ini angka yang tidak terlalu tinggi. Karena di tempat lain ada yang sekitar 80 persen,” ujar Joni.

Untuk persediaan bed, lanjut dia, di RSUD dr Soetomo masih mencukupi. Saat ini ada sebanyak 198 bed yang tersedia. Dari jumlah itu, yang terisi sekitar 150 bed. Artinya, saat ini RSUD dr Soetomo merawat sebanyak 150 pasien COVID-19. Sehingga, masih ada sisa bed sebanyak 48 bed yang tersisa.

Pasien COVID-19 di RSUD dr Soetomo sebagian besar dirawat di High Care Unit (HCU). “Sekarang pasien (COVID-19) di RSUD dr Soetomo sudah mulai berkurang. Karena sudah banyak rumah sakit yang menangani pasien COVID-19,” terangnya.

(Baca juga: Surabaya Menjadi Kota dengan Insiden Kematian COVID-19 Tertinggi )

Sementara itu, data Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Jatim menunjukkan, angka kesembuhan pasien COVID-19 di Jatim terus mengalami kenaikan. Bahkan, selama lima hari berturut-turut kumulatif pasien sembuh di Jatim menjadi yang tertinggi secara nasional.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content