Ahmad Subhan Pinang Gonzales untuk Jadi Bacawabup

Senin, 11 Mei 2015 - 10:51 WIB
Ahmad Subhan Pinang...
Ahmad Subhan Pinang Gonzales untuk Jadi Bacawabup
A A A
MALANG - Bakal Calon Bupati (Bacabup) Malang dari Partai Gerindra Ahmad Subhan terus bermanuver.

Terbaru Ketua DPC Partai Gerindra Malang itu meminang penyerang Arema Cristian Gonzales untuk mendampingginya sebagai bakal calon wakil bupati (Bacawabup). Wakil Bupati Malang ini sekitar pukul 10.00 WIB mengunjungi kediaman Christian Gonzales di Dieng, Kota Malang. Dia ditemani dua putranya beserta tim suksesnya. Sementara tuan rumah Christian Gonzales, menjamu tamunya dalam suasana penuh keakraban.

Bahkan ada cipikacipiki. Kedua pun terlihat mesra dan familiar penuh keakraban. Kedatangan orang nomor dua di Kabupaten Malang ini dianggap biasa dan sebagai ajang silaturahim, namun bertepatan dengan moment Pilkada, kunjungan Subhan sulit dipisahkan dengan kegiatan politik untuk menggaek stiker Arema Cronus tersebut. Dalam pertemuan tersebut, Subhan mengaku kunjungannya di kediaman Gonzales atas desakkan kader partai yang menginginkan Gonzales mau mendampingi Subhan.

“Gonzales ini diusulkan oleh kader partai,” kata Subhan.Ahmad Subhan, mencoba ‘merayu’ keluarga Gonzales, terkait keikutsertaan dalam dunia politik. Ia sedikit menyitir latar belakangnya, sebelum terjun masuk ke dunia politik. “Saya ini dulu kontraktor, sebelum terjun ke dunia politik,” kata Subhan. Mendapat tawaran berharga ini, pria kelahiran 1976 bernama lengkap Cristian Gerard Alfaro Gonzales ini lebih banyak diam, dia sesewaktu menebar senyum.

Dia belum memberi jawaban pasti terkait pinangan Partai Gerindra.Hanya istrinya Eva Gonzales, yang menyarankan kepada Subhan agar terlebih dahulu mendekati manager Arema Cronus yang selama ini dibela suaminya. “Kalau Bapak memang serius monggo bicara kepada tim dahulu, baru kita bisa bicarakan lebih lanjut,” kata Eva. Dia beralasan suaminya belum memikirkan politik.

“Kami masih berpikir dulu dengan matang,” tandas Eva.Eva khawatir, jika suaminya terjun dalam dunia politik, maka atributnya sebagai pemain bola harus dilepaskan. Sedangkan, di sisi lain, baik klub Arema, maupun Timnas masih membutuhkan tenaga pemain berjuluk ‘El Loco’ itu. Ahmad Subhan, berjanji akan melakukan komunikasi dengan tim terkait ‘pinangannya’ kepada Gonzales.

Kunjungan Ahmad Subhan di kediaman Gonzales, ingin menegaskan kembali pernyataannya sebelum mendaftar sebagai bakal calon bupati. Saat itu dia mengatakan akan menggandeng Cristian Gonzales sebagai wakilnya pada Pilkada Malang. Ahmad Subhan sendiri, telah mendaftarkan diri pada Jumat lalu. Kepada wartawan, Subhan mengklaim bakal bisa mengalahkan Rendra Kresna.

”Saya optimis bisa mematahkan dominasi incumebt,” ujarnya. Sementara Bupati Rendra Kresna menanggapi pernyataan pasangannya pada 2010 silam itu, dengan sinis. ”Boleh saja dia berangan angan,” ujar politisi Golkar ini kepada SINDO.

Yosef naiboe
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1001 seconds (0.1#10.140)