Truk Terseret Lahar Hujan Gunung Kelud

Senin, 22 Desember 2014 - 20:59 WIB
Truk Terseret Lahar Hujan Gunung Kelud
Truk Terseret Lahar Hujan Gunung Kelud
A A A
KEDIRI - Sebuah truk milik penambang pasir di Kali Konto, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri sore tadi nyaris terguling saat terjebak aliran lahar hujan Gunung Kelud.

Sejumlah warga sekitar dan para penambang pasir mencoba mengevakuasi truk tersebut dengan menggunakan peralatan seadanya.

Camat Kepung Hariyono mengatakan, sore tadi puncak Gunung Kelud diguyur hujan deras selama dua jam sehingga mengakibatkan sisa material letusan yang tertahan turun mengalir melalui jalan lahar. Akibatnya empat truk terjebak aliran lahar, tiga diantaranya telah berhasil dievakuasi.

Menurut Camat, pemerintah setempat sudah memberikan larangan keras terhadap para penambang untuk tidak beraktivitas bila cuaca buruk.

Namun mereka tetap melakukan aktivitas pertambangan yang sebagian besar merupakan sungai jalur lahar hujan

Dia mengimbau, warga di sekitaran jalur lahar lainnya seperti Sungai Mangli Puncu, Kediri; Sungai Bladak, Kabupaten Blitar serta Sungai Ngantang, Kabupaten Malang diminta untuk tetap waspada.

“Bila puncak Kelud hujan deras dan lahar hujan kembali turun dari pengalaman pasca letusan tahun 1990 lalu aliran lahar hujan sempat merusak puluhan rumah di Kawasan Puncu dan Kepung , Kabupaten Kediri, “ tandasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6010 seconds (0.1#10.140)