Kebakaran Gudang Rongsokan di Purwakarta Berhasil Dipadamkan

Jum'at, 10 Oktober 2014 - 15:26 WIB
Kebakaran Gudang Rongsokan...
Kebakaran Gudang Rongsokan di Purwakarta Berhasil Dipadamkan
A A A
PURWAKARTA - Kebakaran gudang rongsokan di Kampung Mekarsari RT 05/02 Desa Ciwareng, Kecamatan Babakancikao, Kabupaten Purwakarta, akhirnya berhasil dipadamkan.

Sedikitnya lima unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi terbakarnya gudang rongsokan tersebut, Jumat (10/10/2014) siang. Api yang membakar gudang rongsokan dan bangunan di sekitarnya sejak pukul 11.50 WIB, akhirnya berhasil dijinakkan pukul 14.30 WIB.

Sebelumnya, warga khawatir api merembet ke rumah mereka. Apalagi, warga melihat api sudah melahap sebagian Gedung Perpustakaan SDN 1 Ciwareng yang berdekatan dengan gudang rongsokan yang terbakar itu.

"Belum diketahui berapa kerugian, mungkin ditaksir mencapai ratusan juta. Sebab tidak ada yang bisa diselamatkan saat api membakar. Barang-barang yang ada di dalam rumah hangus, katanya ada motor yang ikut terbakar serta perhiasan milik pemilik rumah," ujar Camat Babakancikao Agus Saepudin di lokasi kejadian.

Ditemui terpisah di lokasi kejadian, Kapolsek Kota Purwakarta Kompol Edy Sutiyono, mengaku belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran gudang rongsokan itu.

"Kasusnya masih dalam penyelidikan. Kita belum tahu. Kami pastikan tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi saja," kata Edy.
(zik)
Berita Terkait
Pemerintah Harus Perbaiki...
Pemerintah Harus Perbaiki Tata Kelola Lapas di Tanah Air
Peristiwa Kebakaran...
Peristiwa Kebakaran di Jakarta yang Menelan Korban Jiwa
Api Membakar Puluhan...
Api Membakar Puluhan Rumah di Pemukiman Padat Topoyo, Mamuju, Sulbar
Asap Kebakaran di Los...
Asap Kebakaran di Los Angeles Mengandung Racun Berbahaya
Selama Ramadan, Disgulkarmat...
Selama Ramadan, Disgulkarmat DKI Catat 144 Kasus Kebakaran
Empat Rumah Petani Ludes...
Empat Rumah Petani Ludes Terbakar, Seorang Luka-Luka
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
21 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
2 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved