BNPB umumkan Gunung Kelud meletus
A
A
A
Sindonews.com - Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) memastikan Gunung Kelud, Jawa Timur (Jatim) dipastikan telah meletus pada pukul 22.50 WIB, Kamis 13 Februari 2014, malam.
Hal itu dikatakan Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.
"Erupsi Gunung Kelud masih berlangsung hingga saat ini. Erupsi pertama terjadi 22.50 WIB. Arah erupsi ke barat daya," kata Sutopo lewat rilisnya, Jumat (14/2/2014) dini hari.
"Hujan abu, pasir dan kerikil diperkirakan hingga di radius 15 km (kilomater), khususnya di barat hingga barat daya dari Gunung Kelud. Puncak gunung terlihat kilat terus menerus yang mengindikasikan erupsi terus berlangsung. Visual kondisi gelap," imbuhnya.
Sejumlah petugas langsung melakukan persiapan untuk evakuasi. Sesuai protap, level awas harus diikuti pengungsian warga yang terdampak langsung.
Radio PT Persada milik Pemkab Blitar juga menyiarkan secara langsung ke masyarakat. Pemkab mengimbau warga masyarakat untuk tidak panik.
Seperti diketahui, ada 4 kecamatan dengan 70 ribu jiwa yang terdampak langsung erupsi Kelud. Empat kecamatan dengan 13 desa tersebut yakni, Kecamatan Nglegok, Gandusari, Garum, dan Ponggok.
Hal itu dikatakan Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.
"Erupsi Gunung Kelud masih berlangsung hingga saat ini. Erupsi pertama terjadi 22.50 WIB. Arah erupsi ke barat daya," kata Sutopo lewat rilisnya, Jumat (14/2/2014) dini hari.
"Hujan abu, pasir dan kerikil diperkirakan hingga di radius 15 km (kilomater), khususnya di barat hingga barat daya dari Gunung Kelud. Puncak gunung terlihat kilat terus menerus yang mengindikasikan erupsi terus berlangsung. Visual kondisi gelap," imbuhnya.
Sejumlah petugas langsung melakukan persiapan untuk evakuasi. Sesuai protap, level awas harus diikuti pengungsian warga yang terdampak langsung.
Radio PT Persada milik Pemkab Blitar juga menyiarkan secara langsung ke masyarakat. Pemkab mengimbau warga masyarakat untuk tidak panik.
Seperti diketahui, ada 4 kecamatan dengan 70 ribu jiwa yang terdampak langsung erupsi Kelud. Empat kecamatan dengan 13 desa tersebut yakni, Kecamatan Nglegok, Gandusari, Garum, dan Ponggok.
(maf)