KM Karya Jaya tenggelam di Selayar, 2 ABK tewas

Rabu, 25 Desember 2013 - 19:48 WIB
KM Karya Jaya tenggelam...
KM Karya Jaya tenggelam di Selayar, 2 ABK tewas
A A A
Sindonews.com - Kapal Motor (KM) Karya Jaya 02 yang mengangkut barang dilaporkan tenggelam saat berada di perairan Pulau Kayuadi, Selayar, Rabu (25/12/2013). Akibatnya, dua anak buah kapal (ABK) yakni Baba Rahmat (22), dan Nurdin (24), tewas di tempat.

KM Karya Jaya yang berangkat dari pelabuhan Labuang Bajo, Flores, Minggu (22/12), menuju Biringkassi, Makassar, tenggelam di perairan Selayar karena kapal mengalami kebocoran pada bagian bawah, setelah dihantam air ombak setinggi empat hingga enam meter.

Sedangkan, ABK yang berhasil selamat berjumlah sembilan orang masih menjalani perawatan insentif di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kayuadi ibukota Kecamatan Takabonerata, Kepulauan Selayar.

Penumpang yang selamat adalah Ai Maphan (37), sebagai nahkoda kapal KM Karya Jaya 02; Sapa (17); Tamrin (31); Darwis (17); Nahir (44); Basri (28); Muhammad Ali (27); Abdul Asis Tido; dan Takdir.

"Air mulai masuk Senin sekira pukul 22.00 WITA. Namun, kapal tenggelam pada hari Selasa pukul 07.00 WITA. Jumlah kerugian ditaksir mencapai senilai Rp4 miliar," ucap Kapolres Kepulauan Selayar, AKBP Moh Hidayat, kepada wartawan, Rabu (25/12/2013).
(rsa)
Berita Terkait
Update Operasi Pencarian...
Update Operasi Pencarian Korban Kapal Tenggelam, 42 Orang Belum Ditemukan
Pencarian Korban Kapal...
Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Pontianak
KM Ladang Pertiwi yang...
KM Ladang Pertiwi yang Tenggelam Rupanya Berpenumpang 50 Orang
Tim DVI Polda Sulsel...
Tim DVI Polda Sulsel Identifikasi 1 Jenazah Korban KM Ladang Pertiwi
Bagaimana Menyelamatkan...
Bagaimana Menyelamatkan Kapal Selam Titan Jika Ditemukan? Begini Opsi yang Dilakukan
Tangis Pecah di Buton...
Tangis Pecah di Buton Tengah, 15 Korban Kapal Tenggelam Dimakamkan dalam 1 Liang
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
17 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
2 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved