Rugi besar, Pertamina tuntut perusaahan tambang

Kamis, 07 November 2013 - 13:45 WIB
Rugi besar, Pertamina tuntut perusaahan tambang
Rugi besar, Pertamina tuntut perusaahan tambang
A A A
Sindonews.com - Public and Goverment Relation Staff PT Pertamina Asse 5 Sanga-sanga Arie Fahlupi menyatakan, akan mengirimkan surat ke sejumlah pihak terkait kerugaian yang dialaminya akibat jalan longsor, di Kecamatan Sanga-sanga, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Surat tersebut akan dikirimkan ke tiga pihak sekaligus. “Pertamina akan menyurati perusahaan tambang batubara tersebut, juga ke Polres Kutai Kartanegara terkait semua kerugian yang kami alami,” kata Arie, kepada wartawan, Kamis (7/11/2013).

Surat yang diajukan bertujuan untuk menuntut ganti rugi akibat longsor yang disebabkan aktivitas perusahaan tambang tersebut. Selain itu, Pertamina Sanga-sanga juga akan melaporkan kerugian ini ke SKH Migas.

“Saat ini Pertamina akan fokus ke masyarakat dulu, sebab disinyalir ada minyak yang merembes ke pemukiman,” katanya.

Mengenai total kerugian, Pertamina Sanga-sanga masih dalam proses penghitungan. Pertamina juga sudah bertemu dengan pihak tambang terkait persoalan longsor yang mengakibatkan terganggunya aktivitas pengeboran minyak.

Seperti diberitakan sebelumnya, longsor terjadi di Jalan yang menghubungkan Kelurahan Sari Jaya dengan Kelurahan Sanga-sanga Muara pada Senin, 4 November 2013, sekira pukul 20.00 Wita.

Akibatnya, jalur utama di dua kelurahan itu putus total. Warga menuding, longsor terjadi akibat akitfitas tambang batubara milik PT Amelia Energi. Jalan berbahan cor dengan panjang sekira 200 meter itu kini sudah seperti danau.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6299 seconds (0.1#10.140)