Jadi jurkam Aher-Deddy Mizwar, kasus Bupati Bogor di SP3

Rabu, 10 Juli 2013 - 08:48 WIB
Jadi jurkam Aher-Deddy...
Jadi jurkam Aher-Deddy Mizwar, kasus Bupati Bogor di SP3
A A A
Sindonews.com - Polresta Depok telah menerbitkan Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) terhadap kasus dugaan pelanggaran Pemilukada Jawa Barat yang dilakukan Bupati Bogor Rachmat Yasin.

Rachmat sebelumnya diduga melanggar dan menyalahi jabatannya, karena menghadiri kampanye pasangan calon gubernur Jawa Barat terpilih Ahmad Heryawan (Aher) dan Deddy Mizwar.

Kepala Sub Bagian (Kasubag) Hubungan Masyarakat (Humas) Polresta Bogor AKP Syah Johan menegaskan, kasus tersebut tidak cukup bukti. SP3 itu resmi ditandatangani per tanggal 9 Juli 2013.

"Betul Polresta Depok sudah menerbitkan SP3 karena tidak cukup bukti," tegas Johan di Depok, Selasa (9/7/2013) malam.

Rachmat dinilai tidak melanggar dalam kasus tersebut, karena tak ditemukan pengawalan serta protokoler yang menunjukan dirinya sebagai Bupati Bogor. Rachmat hadir dalam kapasitas mewakili partainya.

Sebelumnya, Polresta Depok menetapkan Bupati Bogor, Rachmat Yasin, sebagai tersangka kasus dugaan pelanggaran Pemilukada Jawa Barat. Status tersangka ditetapkan setelah polisi memeriksa Rachmat sejak 11 Maret 2013.

Rachmat diperiksa di Polres Depok atas laporan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bogor. Rachmat sempat diduga melakukan pelanggaran pemilu dengan melakukan kampanye ilegal di Kecamatan Bojong Gede, Bogor.

Kejaksaan Negeri Depok juga sempat mengembalikan berkas kasus dugaan pelanggaran kampanye dalam Pemilukada Jawa Barat 2013 dengan tersangka Bupati Bogor Rachmat Yasin. Berkas tersebut dikembalikan oleh Kejaksaan Negeri Cibinong ke Polresta Kota Depok hingga akhirnya SP3 diterbitkan.
(mhd)
Berita Terkait
KPU Terima Perbaikan...
KPU Terima Perbaikan Berkas 4 Paslon Cagub-Cawagub Jabar
Ridwan Kamil Buka-bukaan...
Ridwan Kamil Buka-bukaan Sebut Mudah Menang jika Maju Pilkada Jabar
PDIP Bakal Usung Figur...
PDIP Bakal Usung Figur Kejutan di Pilgub Jabar, Siapa Itu?
Profil Pendidikan 4...
Profil Pendidikan 4 Paslon Cagub Jabar 2024, Ada yang dari SD hingga S3 di Luar Negeri
Pilkada, Ini Tujuh Sosok...
Pilkada, Ini Tujuh Sosok Pjs Bupati/Wali Kota yang Dikukuhkan Ridwan Kamil
Ilham Habibie Sowan...
Ilham Habibie Sowan ke DPP PKS Pagi Ini, Bahas Apa?
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
5 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
7 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
8 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
8 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
9 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
12 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved