Awan disemai, Riau diguyur hujan
A
A
A
Sindonews.com - Setelah dilakukan penyemaian tiga ton awan di udara, kota Pekanbaru sejak sore diguyur hujan deras. Hujan itu juga terjadi Kampar, Pelalawan dan Bengkalis.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, upaya pemadaman api di wilayah hutan yang terbakar di Riau terus dilakukan. Terlebih saat ini kondisi hot spot makin meningkat. Dari data BNPB mencapai 256 titik.
"Dalam rapat koordinasi Wakil Gubernur Riau HR Mambang meminta agar Komandan Tanggap Darurat Brigjen POl Teguh Rahardjo mengoptimalkan operasi pemadaman titiak api baik melalui darat maupun udara," jelasnya, Selasa (25/6/2013).
Penyemaian awan sebanyak tiga ton pun dilakukan dalam sekali sorti di atas Bengkalis dan Utara Pekanbaru menggunakan pesawat Hercules.
Sedangkan tiga helikopter Bolco melakukan water bombing 500 liter sebanyak sembilan kali sorti di wilayah Tanah Putih, Ujung Tanjung dan Rokan Hilir.
Helikopter bolco itu saat ini terpaksa menginap di Koramil Ujung Tanjung karena hujan dan jarak pandang kurang baik.
Seperti diketahui terjadi kebaran lahan seluas tiga ribu hektar di Riau. Setidaknya ada 154 titik api tersebar di lahan itu.
Tidak hanya titik api, tapi juga asap tebal menyelimuti Riau berhari-hari. Bahkan kabut asap itu sampai ke negara tetangga yakni Malaysia dan Singapura.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, upaya pemadaman api di wilayah hutan yang terbakar di Riau terus dilakukan. Terlebih saat ini kondisi hot spot makin meningkat. Dari data BNPB mencapai 256 titik.
"Dalam rapat koordinasi Wakil Gubernur Riau HR Mambang meminta agar Komandan Tanggap Darurat Brigjen POl Teguh Rahardjo mengoptimalkan operasi pemadaman titiak api baik melalui darat maupun udara," jelasnya, Selasa (25/6/2013).
Penyemaian awan sebanyak tiga ton pun dilakukan dalam sekali sorti di atas Bengkalis dan Utara Pekanbaru menggunakan pesawat Hercules.
Sedangkan tiga helikopter Bolco melakukan water bombing 500 liter sebanyak sembilan kali sorti di wilayah Tanah Putih, Ujung Tanjung dan Rokan Hilir.
Helikopter bolco itu saat ini terpaksa menginap di Koramil Ujung Tanjung karena hujan dan jarak pandang kurang baik.
Seperti diketahui terjadi kebaran lahan seluas tiga ribu hektar di Riau. Setidaknya ada 154 titik api tersebar di lahan itu.
Tidak hanya titik api, tapi juga asap tebal menyelimuti Riau berhari-hari. Bahkan kabut asap itu sampai ke negara tetangga yakni Malaysia dan Singapura.
(lns)