Pabrik miras berkedok sirup digerebek

Rabu, 05 Juni 2013 - 13:28 WIB
Pabrik miras berkedok...
Pabrik miras berkedok sirup digerebek
A A A
Sindonews.com - Berkedok pabrik minuman sirup, sebuah pabrik minuman keras (miras) ilegal terbesar di Gowa, Sulawesi Selatan digerebek petugas Satpol PP.

Dalam penggerebekan tersebut, petugas menyita ratusan ribu botol minuman keras dari berbagai merek untuk dijadikan barang bukti. Selain itu petugas Satpol PP juga menutup pabrik miras tersebut karena tidak memiliki izin.

Penggerebekan pabrik yang berkedok pembuat minuman jenis sirup di Jalan Syekh Yusuf Katangka, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, dilakukan, Rabu (5/6/2013) siang. Secara paksa, petugas langsung menutup aktivitas pabrik tersebut.

Selanjutnya, petugas memeriksa sejumlah jenis minuman keras hasil produksi pabrik dan melakukan penyitaan.

Menurut Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo, pabrik ini diketahui hanya memiliki izin untuk memproduksi minuman jenis sirup. Namun setelah ditelusuri, ternyara mereka tidak memproduksi sirup tapi miras.

"Pemerintah hanya memberi izin pembuatan sirup bukan miras," terang Bupati Gowa Ichsan Yasin Limpo disela-sela penggerebekan.
(ysw)
Berita Terkait
Miras Oplosan Tewaskan...
Miras Oplosan Tewaskan Sembilan Orang di Jepara
PBNU Apresiasi Jokowi...
PBNU Apresiasi Jokowi Cabut Perpres Investasi Miras
Resmi, Jokowi Cabut...
Resmi, Jokowi Cabut Aturan Investasi Industri Miras
Pemusnahan Miras dan...
Pemusnahan Miras dan Petasan Jelang Malam Takbiran
Diduga Overdosis Miras,...
Diduga Overdosis Miras, Warga Musirawas Tewas Duduk di Lokalisasi Patok Besi
Pesta Miras Oplosan,...
Pesta Miras Oplosan, 2 Warga Ciledug Tewas
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
45 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
3 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
5 Pabrik Bakal Ditutup,...
5 Pabrik Bakal Ditutup, Gelombang PHK Ancam Karyawan Kimia Farma
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved