Lagi, Bupati Sula bakal tersangka korupsi jembatan

Selasa, 23 Oktober 2012 - 17:30 WIB
Lagi, Bupati Sula bakal...
Lagi, Bupati Sula bakal tersangka korupsi jembatan
A A A
Sindonews.com - Bupati Kepulauan Sula Maluku Utara (Malut) Ahmad Hidayat Mus bakal menjadi tersangka baru dalam pengusutan dugaan kasus korupsi dana pembangunan Jembatan Waikolbota di Kabupaten Kepulauan Sula, senilai Rp3,5 miliar.

Sebelumnya, dalam pengusutan kasus pembanguan jembatan tersebut, 27 orang telah dipanggil dan dimintai keterangan. Dari ke-27 orang tersebut diketahui empat orang telah ditetapkan sebagai tersangka.

"Empat orang sebagai tersangka adalah langkah awal untuk menjerat aktor Bupati Kepulauan Sula Ahmad Hidayat Mus," jelas Kabid Humas Polda Malut Komisaris Polisi (Kompol) Hendrik M Rumsayor, ditemui di ruang kerjanya, Selasa (23/10/2012).

Dikatakannya, untuk P21 kasus ini tergantung penyidik Direskrimsus Polda Malut untuk melengkapi petunjuk kekurangan yang diminta Oleh Jaksa.

Henrik berharap, dalam waktu dekat berkas keempat tersangka akan dilimpahkan ke Jaksa, karena saat ini penyidik reskrimsus Polda sedang bekerja keras untuk melengkapi berkas.

“Kalau berkas keempat tersangka sudah P21 maka Bupati sebagai pintu masuk ditetapkan sebagai tersangka baru dalam korupsi Jembatan ini,” aku Henrik.

Diketahui sebelumnya Bupati Kabupaten Kepulauan Sula Ahmad Hidayat Mus dan tiga bawahanya resmi ditetapkan sebagai tersangka oleh Kepolisian Daerah Polda Malut, atas dugaan korupsi dana pembangunan masjid raya di Ibu kota Sanana, Kepulauan
Sula APBD tahun 2006-2010 senilai Rp25 miliar.
(rsa)
Berita Terkait
Kejari Kabupaten Bekasi...
Kejari Kabupaten Bekasi Selamatkan Uang Negara Rp1,1 Miliar
Richard Ohee: Perlu...
Richard Ohee: Perlu Strategi Khusus untuk Tangani Kasus Korupsi di Papua
Korupsi Proyek Jalan...
Korupsi Proyek Jalan Rantau Alai-SP Kilip Rp1,2 M, PPK dan Kontraktor Dijebloskan ke Penjara
Mantan Bupati Inhil...
Mantan Bupati Inhil Ditetapkan Tersangka Korupsi Penyertaan Modal BUMD
Usut Dugaan Korupsi,...
Usut Dugaan Korupsi, Tim Kejari Geledah Kantor KPU Kapuas
Kejati Malut Tetapkan...
Kejati Malut Tetapkan Empat Tersangka Kasus Pengadaan Kapal Nautikan
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
29 menit yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
1 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
1 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
1 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
2 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
2 jam yang lalu
Infografis
5 Alasan Kapal Induk...
5 Alasan Kapal Induk AS Tak Lagi Relevan dalam Perang Masa Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved