Maju Pilkada Simalungun 2020, Bang Hasim Siapkan Program Berkemajuan

Jum'at, 13 Maret 2020 - 12:06 WIB
Maju Pilkada Simalungun 2020, Bang Hasim Siapkan Program Berkemajuan
Maju Pilkada Simalungun 2020, Bang Hasim Siapkan Program Berkemajuan
A A A
SIMALUNGUN - Jelang Pilkada Kabupaten Simalungun 2020, sejumlah kandidat calon mulai disibukkan dengan sejumlah program pembangunan daerah yang akan menjadi nilai tawar tersendiri di mata masyarakat bagi para kandidat. (Baca: IDP-Dahlan Bakal Maju Periode ke 2 Mewujudkan Kembali Bima RAMAH)

Hal tersebut, diprediksi akan menambah suhu politik di Simalungun semakin memanas, karena sejumlah kandidat akan adu gagasan dan program untuk kemajuan Simalungun ke depan.

Salah satunya, bakal Calon Bupati (Cabup) Muhajidin Nur Hasim atau yang akrab disapa Bang Hasim, yang kabarnya sudah menyiapkan beberapa program unggulan untuk kemajuan tanah kelahirannya Habonaron Do Bona.

"Kami sudah siapkan beberapa program unggulan untuk kemajuan Simalungun, tentu program tersebut selain berbasis kerakyatan juga harus berkemajuan. Artinya Simalungun harus maju di semua sektor," kata Bang Hasim, dalam pernyataan tertulis yang diterima SINDOnews, Jumat (13/3/2020).

Hasim juga memaparkan, salah satunya terkait dengan peningkatan SDM masyarakat Simalungun melalui pendidikan yang berkualitas. Karena menurutnya, pendidikan berkualitas adalah kunci kemajuan peradaban dan pembangunan daerah.

"Peningkatan kualitas pendidikan sebagai upaya mencitakan generasi Simalungun yang unggul dan berdaya saing. Tentu dengan skill yang unggul akan berdampak terhadap serapan tenaga kerja yang memadai," paparnya.

Selain itu, pihaknya juga menegaskan bahwa pembangunan daerah harus memprioritaskan penataan infrastruktur yang tepat dan layak, dengan infrastruktur yang memadai diharapkan akses dan roda perekonomian warga berjalan dengan baik.

"Semua perogram pembangunan tentu sangat berkaitan, dan semua pihak harus bersinergi. Oleh sebab itu komitmen kami ke depan bagaimana semua program bisa berdampak langsung manfaatnya terhadap masyarakat," ungkapnya.

Beberapa waktu lalu, Hasim juga sempat menawarkan program kepada masyarakat yaitu program pembentukan serta pengembangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di setiap desa sebagai lokomotif penggerak ekonomi Simalungun.

“BUMDes salah satu fungsinya harus mampu menjaga stabilitas harga komoditas. Seperti di sektor pertanian, bagaimana BUMDes bisa menjamin ketersediaan bibit dan pupuk. Sebab selama ini masalah bibit dan kelangkaan pupuk menjadi problem para petani,” tegas Hasim.

Oleh sebab itu, pihaknya akan terus bersilaturahmi dan berkomunikasi langsung dengan masyarakat untuk mendengar dan menyerap keluhan warga. Menurutnya, sejumlah program yang sudah dicanangkan merupakan hasil dari aspirasi masyarakat.

"Kami dalam merumuskan program pembangunan berdasarkan apa yang kami dengar di masyarakat saat melakukan silaturahmi dan berdialog langsung, karena dalam merencanakan pembangunan daerah harus melibatkan masyarakat," pungkasnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5459 seconds (0.1#10.140)