Milenial Sumbar Titipkan Peningkatan Pariwisata ke Mulyadi

Senin, 09 Maret 2020 - 16:03 WIB
Milenial Sumbar Titipkan Peningkatan Pariwisata ke Mulyadi
Milenial Sumbar Titipkan Peningkatan Pariwisata ke Mulyadi
A A A
PADANG - Kepedulian anggota DPR Mulyadi terhadap sektor pariwisata Sumatera Barat (Sumbar) dinilai sangat tinggi. Berkaca dari hal tersebut, para pemuda atau milenial Ranah Minang menitipkan peningkatan sektor pariwisata kepada calon Gubernur Sumbar itu.

"Kepedulian pak Mulyadi untuk sektor pariwisata kita sangat tinggi, bila beliau terpilih menjadi gubernur kami saya titip agar beliau meningkatkan sektor pariwisata kita untuk memajukan daerah dan masyarakat," tutur tokoh milenial Sumbar, Timo Pramulya dalam keterangan tertulisnya, Senin (9/3/2020). (Baca juga: BPP Kemendagri Godok Kolaborasi Kajian Evaluasi Pilkada)

Timo mengaku yakin bila Cagub Sumbar Mulyadi bisa menjadi orang nomor satu di Ranah Minang, maka daerah maupun masyarakat bisa menjadi lebih maju. Hal itu didasari Mulyadi memiliki pengalaman selama 10 tahun sebagai penyambung lidah rakyat di pemerintah pusat.

Telah banyak hasil kerja nyata Mulyadi di Sumbar selama dekade terakhir. Dalam hal pariwisata, Mulyadi dikatakan membantu mendorong revitalisasi Pantai Carocok di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel).

"Saya optimistis kita bisa lebih maju jika beliau yang menjadi gubernur, beliau telah terbukti bekerja nyata memperjuangkan aspirasi masyarakat, salah satunya adalah sektor pariwisata," ungkap Timo.

Selain itu, dia mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat terutama pemuda di Sumbar untuk mendukung anggota Komisi III DPR tersebut menjadi gubernur. Dengan pengalaman selama 10 tahun di Senayan dan komitmennya terhadap masyarakat, Mulyadi dinilai sangat pantas untuk menjadi Gubernur Sumbar periode 2021-2024.

"Pak Mulyadi sangat pantas menjadi gubernur kita, saya imbau masyarakat mendukung beliau untuk menjadi gubernur kita," tandasnya.
(shf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5986 seconds (0.1#10.140)