Pengusaha di Aceh Barat Ancam Bunuh Wartawan dengan Senpi

Senin, 06 Januari 2020 - 15:15 WIB
Pengusaha di Aceh Barat Ancam Bunuh Wartawan dengan Senpi
Pengusaha di Aceh Barat Ancam Bunuh Wartawan dengan Senpi
A A A
MEULABOH - Aidil Firmansyah wartawan Tabloid Modus terpaksa melaporkan kasus pengancaman atas dirinya ke Mapolres Aceh Barat, Aceh, Senin (6/1/2020). Sebelumnya Aidil mendapat ancaman akan dibunuh dengan senpi oleh salah satu pengusaha. (Baca: Pelaku Pengancaman Wartawan Memohon Maaf)

Kasat Reskrim Polres Aceh Barat Iptu Muhammad Isral mengatakan, pengancaman terhadap wartawan ini diduga setelah Aidil memberitakan proses penghadangan proyek tiang pancang milik PLTU 3 dan 4 oleh warga beberapa hari yang lalu.

Tak hanya mendapat teror akan dibunuh, pengakukan korban juga mendapat perlakuan tak menyenangkan oleh sekompok oknum pengusaha tersebut saat berada di sebuah rumah.

Bahkan korban juga dipaksa untuk menandatangi surat pernyataan permintaan maaf atas berita yang dibuat sebelumnya dengan alasan tidak benar.

Akibat pengancaman tersebut kondisi wartawan tablid ini mengalami trauma berat diduga pelaku mengancam korban dengan sepucuk senpi jenis pistol.

“Hingga kini Kepolisian Aceh Barat telah mengamankan seseorang terduga pelaku pengancaman tersebut termasuk barang bukti yang diduga senpi dan telah memeriksa sejumlah saksi,” tandas Kasat Reskrim.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5570 seconds (0.1#10.140)