Polisi Lacak Identitas Wanita Tewas Terbakar di Ogan Ilir
A
A
A
PALEMBANG - Warga Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan heboh dengan penemuan sesosok mayat wanita tanpa identitas hangus terbakar. Polisi saat ini masih mencari tahu identitas korban untuk mengejar pelaku.
Polisi menduga wanita itu korban pembunuhan karena ditemukan jeratan kawat di leher dan tangan terikat kawat. Korban juga dibakar di atas kasus atau spring bed hingga tubuhnya hangus.
"Dugaan memang korban pembunuhan. Ada jeratan kawat di leher. Tetapi untuk membuktikan itu, polisi harus tahu dulu siapa korban dan sekarang kami autopsi di RS Bhayangkara," ujar Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara, di Mapolda Sumsel, Selasa (22/1/2019).
Korban ditemukan tewas dengan kondisi hangus terbakar oleh warga, Tugino (45) yang sedang mencari rumput. Tugino pun kaget melihat mayat yang sudah hangus terbakar dan melaporkan kepada polisi. "Ini sangat sadis. Kalau identitas sudah diketahui, pasti kami kejar pelakunya di mana pun berada. Ini atensi kami sama Polres Ogan Ilir," tegas Kapolda.
Sebagaimana diketahui, mayat berjenis kelamin perempuan ditemukan hangus terbakar di Sungai Rambutan, Ogan Ilir. Saat ditemukan, mayat terbakar di atas spring bed berukuran 2 x 1,5 meter.
"Sudah di atas kasur mayatnya terbakar. Tangan dan leher diikat kawat tembaga, sudah gosonglah semuanya. Makanya saya kira awalnya binatang karena sulit dikenali," kata saksi Tugino. Penemuan mayat pun membuat geger warga. Diduga kuat mayat itu dibakar Minggu 20 Januari 2019 dini hari.
Polisi menduga wanita itu korban pembunuhan karena ditemukan jeratan kawat di leher dan tangan terikat kawat. Korban juga dibakar di atas kasus atau spring bed hingga tubuhnya hangus.
"Dugaan memang korban pembunuhan. Ada jeratan kawat di leher. Tetapi untuk membuktikan itu, polisi harus tahu dulu siapa korban dan sekarang kami autopsi di RS Bhayangkara," ujar Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara, di Mapolda Sumsel, Selasa (22/1/2019).
Korban ditemukan tewas dengan kondisi hangus terbakar oleh warga, Tugino (45) yang sedang mencari rumput. Tugino pun kaget melihat mayat yang sudah hangus terbakar dan melaporkan kepada polisi. "Ini sangat sadis. Kalau identitas sudah diketahui, pasti kami kejar pelakunya di mana pun berada. Ini atensi kami sama Polres Ogan Ilir," tegas Kapolda.
Sebagaimana diketahui, mayat berjenis kelamin perempuan ditemukan hangus terbakar di Sungai Rambutan, Ogan Ilir. Saat ditemukan, mayat terbakar di atas spring bed berukuran 2 x 1,5 meter.
"Sudah di atas kasur mayatnya terbakar. Tangan dan leher diikat kawat tembaga, sudah gosonglah semuanya. Makanya saya kira awalnya binatang karena sulit dikenali," kata saksi Tugino. Penemuan mayat pun membuat geger warga. Diduga kuat mayat itu dibakar Minggu 20 Januari 2019 dini hari.
(wib)