Pria di Sampang Dibacok OTK hingga Tewas

Senin, 15 April 2024 - 06:14 WIB
loading...
Pria di Sampang Dibacok...
Seorang pria di Sampang ditemukan tewas bersimbah darah di pinggir jalan raya Desa Jelgung, Robatal pada Minggu (14/4/2024). Foto/Ilustrasi/Dok.Sindonews
A A A
SAMPANG - Seorang pria di Sampang ditemukan tewas bersimbah darah di pinggir jalan raya Desa Jelgung, Kecamatan Robatal pada Minggu (14/4/2024). Diduga, korban menjadi korban pembacokan oleh orang tak dikenal (OTK) saat mengendarai sepeda motor bersama anaknya.

Berdasarkan video yang beredar di media sosial, terlihat korban tergeletak di jalan dengan menggunakan baju berwarna biru dan sarung. Di sampingnya, terdapat sepeda motor yang diduga milik korban. Sejumlah luka akibat sabetan senjata tajam terlihat di tubuh korban.

Tak lama kemudian, korban dievakuasi ke rumah sakit dengan menggunakan mobil ambulans oleh warga dan petugas kepolisian.

Menurut informasi yang dihimpun, korban diduga menjadi korban pembunuhan oleh OTK. Agus, salah satu warga setempat, mengatakan bahwa peristiwa tersebut terjadi di Jalan Raya Tarogan, Desa Jelgung.



"Korban sedang mengendarai sepeda motor bersama anaknya ketika tiba-tiba dipepet oleh mobil. Korban kemudian terjatuh dari motor dan dibacok oleh pelaku yang tidak dikenal dengan menggunakan senjata tajam," ungkap Agus.

Agus menambahkan bahwa korban merupakan warga Banyusokah, namun istrinya berasal dari Kecamatan Robatal.

Kapolsek Robatal, AKP Siswanto, membenarkan peristiwa tersebut. Ia mengatakan bahwa korban mengalami luka berat akibat bacokan dan sempat dibawa ke rumah sakit.

"Namun, karena luka yang parah, korban tidak dapat diselamatkan dan meninggal dunia di rumah sakit," jelas Siswanto.

Saat ini, pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus tersebut dan menangkap pelaku.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1938 seconds (0.1#10.140)